Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Guntur
Kasus: korupsi
Tokoh Terkait
Viral Rafael Alun Dinarasikan Siap Kabur ke Luar Negeri, KPK: Hadapi Proses Ini!
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
20 Maret 2023 21:47 WIB
KPK masih mencari sejumlah alat bukti terkait kasus dugaan korupsi yang dilakukan oleh Rafael Alun Trisambodo.
Rafael Alun Trisambodo (Istimewa)
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Belum lama ini viral kabar yang menarasikan mantan pejebat pajak Rafael Alun Trisambodo tengah bersiap ke luar negeri. Bahkan, Rafael disebut telah memilih negara mana akan dijadikan tempat pelariannya.
Menanggapi kabar tersebut, Direktur Penyidikan KPK Asep Guntur meminta Rafael menghadapi proses hukum yang tengah berjalan secara kooperatif.
"Tentunya saya yakin walau ada informasi dari rekan-rekan (soal Rafael bakal kabur ke luar negeri), saudara RAT sebagai warga negara yang baik juga aparatur pemerintahan akan berani bertanggung jawab dan menghadapi proses ini," kata Asep di gedung KPK, Jakarta, Senin (20/3/2023).
Siap Dipanggil KPK Terkait Dugaan Gratifikasi Rp7 M, Aspri Wamenkumham: Saya Kooperatif
Asep memberikan peringatan agar Rafael Alun tidak kabur dari proses penyelidikan. Ia mengatakan bahwa pihaknya masih mencari sejumlah alat bukti terkait kasus dugaan korupsi yang dilakukan oleh Rafael Alun Trisambodo.
"Kami juga mengimbau tidak lari atau kabur ke mana pun. Dihadapi saja prosesnya," ujar Asep.
Nikita Mirzani Girang Dito Mahendra Digeledah KPK
Sentimen: negatif (99.6%)