Sentimen
Positif (79%)
11 Mar 2023 : 14.52
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Gunung, Sleman, Magelang

Nasional Erupsi, BPPTKG Pasang Tagar #MerapiSiaga Pusat Pemberitaan

11 Mar 2023 : 14.52 Views 2

RRi.co.id RRi.co.id Jenis Media: Nasional

Nasional
Erupsi, BPPTKG Pasang Tagar #MerapiSiaga 

Pusat Pemberitaan

KBRN, Sleman: Gunung Merapi yang terletak di Provinsi Jawa Tengah kembali mengalami erupsi pada Sabtu (11/3/2023). Erupsi yang terjadi pada pukul 12.12 WIB tersebut menyebabkan awan panas guguran mengarah ke Kali Bebeng/Krasak. 

informasi tersebut disampaikan Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) melalui akun IG @bpptkg. BPPTKG mengatakan erupsi masih berlangsung dan masyarakat diimbau tetap waspada serta menjauhi daerah bahaya.

"Jarak 7 km dari puncak Gunung Merapi di alur Kali Bebeng dan Krasak, serta 5 km di alur Kali Boyong," tulis BPPTKG dalam akun Instagramnya serta memasang tagar #MerapiSiaga.

Dari video yang diunggah di akunnya, tampak luncuran erupsi membentuk jalur asap putih keabu-abuan di jalurnya. Cuaca di seputar kawasan Gunung Merapi juga terlihat cerah dalam video tersebut.

Sementara, dari video yang dibagikan RAPI Magelang kepada RRI, tampak asap putih membubung tinggi di kejauhan. Video tersebut diambil dari wilayah Pucanganom, Kecamatan Srumbung, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Gunung Merapi sudah beberapa kali mengalami erupsi di masa lalu. Erupsi terbesar terjadi pada tahun 2010 yang menyebabkan kerusakan dan korban jiwa. 

Sentimen: positif (79.5%)