Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: TransJakarta
Kab/Kota: Pasar Baru, Pluit, Pinang Ranti, Kalideres
Kasus: pelecehan seksual
Tokoh Terkait
Cegah Pelecehan Seksual, TransJakarta Tambah Armada Bus Pink
Medcom.id
Jenis Media: News

Jakarta: PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) memperluas operasi armada bus pink yang khusus diperuntukan bagi wanita. Penambahan armada untuk meningkatkan kenyamanan dan keamanan pelanggan khususnya perempuan.
Kepala Divisi Sekretaris Perusahaan TransJakarta Apriastini Bakti Bugiansri mengatakan bahwa terdapat 15 armada bus pink yang akan akan dioperasikan di 5 (lima) koridor antara lain adalah : Koridor 2 (Pulogadung-Harmoni), Koridor 3 (Kalideres-Pasar Baru), Koridor 9 (Pinang ranti-Pluit), Koridor 13 (Ciledug-Tendean) dan PGC-Harmoni (5C)
“TransJakarta memperluas operasi bus pink agar dapat menjangkau lebih banyak penumpang wanita. Kemudian, penyediaan bus pink akan bertambah menjadi 20 unit di 7 rute hingga Maret mendatang” kata Apri dalam keterangan tertulis, Minggu, 26 Februari 2023.
-?
-
-
-
-
Penyediaan bus pink juga sebagai bentuk ajakan TransJakarta kepada para pelanggan khususnya pelanggan wanita agar tidak perlu merasa takut menaiki transportasi publik.
“Bus pink hadir untuk meminimalkan risiko pelecehan seksual. Kami ingin penumpang wanita dapat menikmati layanan TransJakarta dengan merasa aman dan nyaman,” ujarnya.
Sedangkan pada armada bus reguler, TransJakarta juga memiliki ruangan khusus wanita serta dilengkapi dengan kamera pengawas (CCTV) yang menjamin keamanan dan kenyamanan pelanggan.
Sebelumnya, terjadi pelecehan seksual di dalam bus TransJakarta. Dalam kurun waktu seminggu sudah terjadi dua kejadian yang menimpa penumpang perempuan. Meski akhirnya pelaku sudah ditangkap dan diamankan petugas, hal itu masih menjadi sorotan publik.
(Mohamad Farhan Zhuhri)
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id
(ADN)
Sentimen: positif (72.7%)