Sentimen
Positif (47%)
23 Feb 2023 : 15.51
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Kab/Kota: Tangerang

Nasional Puluhan WNI Korban Gempa Turki Tiba Tanah Air Pusat Pemberitaan

23 Feb 2023 : 15.51 Views 3

RRi.co.id RRi.co.id Jenis Media: Nasional

Nasional
Puluhan WNI Korban Gempa Turki Tiba Tanah Air

Pusat Pemberitaan

​KBRN, Tangerang: Sebanyak 90 warga negara Indonesia (WNI) yang terdampak bencana alam gempa di Turki telah tiba di Tanah Air, Kamis (23/2/2023) dinihari. Mereka menaiki maskapai Garuda Indonesia GA7890 yang mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, pukul 02.58 WIB.

Kabag Ops Polresta Bandara Soetta, Kompol Alvin Pratama mengatakan, kedatangan WNI dari Turki tersebut dilakukan pengamanan aparat kepolisian Polresta Bandara Soetta. Alvin mengaku, jumlah WNI yang berhasil dievakuasi kembali ke Indonesia sebanyak 90 orang, beserta dua jenazah korban meninggal dunia.

"Total penumpang yang diangkut pesawat Garuda Indonesia GA7890 yang berisi WNI dari Turki ini ada 114 penumpang," katanya. Untuk rinciannya, dari 114 penumpang tersebut, 90 orang diantaranya WNI yang dievakuasi, dua jenazah dan yang lainnya adalah pendamping dari sejumlah petugas.

"Para petugas itu dari Kementerian Luar Negeri. Kementerian Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Indonesia (Menko PMK, Red)," ucapnya.

Alvin menerangkan, puluhan WNI yang berhasil dievakuasi tersebut mayoritas adalah pelajar yang menempuh pendidikan di Turki. Hal ini berdasarkan data Kantor Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Turki.

"Dari 90 WNI yang berhasil dievakuasi kembali ke Indonesia hari ini. Mayoritas memang adalah pelajar, tapi ada juga pekerja migran, hingga ibu rumah tangga," katanya.

Guna memastikan kepulangan WNI korban bencana gempa Turki tersebut berlangsung lancar. Pihak Polresta Bandara Soetta pun mengerahkan 37 personel pengamanan.

Sentimen: positif (47.1%)