Sentimen
Positif (44%)
15 Feb 2023 : 08.04
Informasi Tambahan

BUMN: TransJakarta

Event: CFD

Ketua DPRD Sebut Joko Agus Setyono Terpilih Jadi Sekda DKI Jakarta

15 Feb 2023 : 15.04 Views 1

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: News

Ketua DPRD Sebut Joko Agus Setyono Terpilih Jadi Sekda DKI Jakarta
Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi membenarkan kabar Kepala Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Provinsi Bali Joko Agus Setyono ditunjuk menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) DKI definitif. "Iya (Joko Agus Setyono ditunjuk menjadi sekda DKI definitif)," kata Prasetyo melalui pesan singkat, dikutip Rabu (15/2/2023). Pasalnya, beredar petikan Keputusan Presiden Republik Indonesa Nomor 13/TPA Tahun 2023 Tentang Pengangkatan Pejabat Pimpinan Tinggi Madya Di Lingkungan Pemerintah Provinsi Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta. Berdasarkan surat keputusan yang Liputan6.com dapatkan, surat tersebut ditetapkan dan diteken Presiden Joko Widodo pada Senin, 13 Februari 2023. "Mengangkat Sdr. Joko Agus Setyono, S.E., M.M., Ak., CA., CSFA, ACPA., CPA., NIP 196812111996031004, Pembina Utama Madya (IV/d), sebagai Sekretaris Daerah Provinsi Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta, terhitung sejak saat pelantikan dan kepadanya diberikan tunjangan jabatan struktural eselon I.b., sesuaiperaturan perundang-undangan," demikian bunyi petikan keputusan tersebut. Pada dokumen tersebut dijelaskan bahwa Keputusan Presiden (Keppres) itu berlaku pada tanggal ditetapkan. Yang artinya pejabat BPK Bali itu resmi menjadi Sekda DKI yang sebelumnya dijabat Masrullah Matali. "Salinan petikan, Keputusan Presiden ini disampaikan kepada yang bersangkutan untuk dipergunakan sebagaimana mestinya," katanya.

PT Transjakarta secara resmi memperkenalkan bus listrik ke masyarakat DKI di Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) di sekitaran Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat, Minggu (5/5/2019).

Sentimen: positif (44.4%)