Ketua JoMan Berkunjung ke NasDem, Begini Respons PKS dan Demokrat

15 Feb 2023 : 15.19 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Ketua JoMan Berkunjung ke NasDem, Begini Respons PKS dan Demokrat
Jakarta -

Ketua Umum Relawan Jokowi Mania (JoMan) Immanuel Ebenezer atau Noel menyambangi NasDem Tower, Jakarta. PKS dan Partai Demokrat selaku mitra koalisi memberikan respons.

PKS tak mempermasalahkan kunjungan dari Noel. Diketahui, Noel beberapa hari lalu membubarkan Ganjar Pranowo (GP) Mania, yang mendukung Ganjar untuk menjadi calon presiden.

"Bagus. Apresiasi Noel. Silaturahmi bisa terus dijalankan. Bab pilihan bebas," kata Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, saat dihubungi, Selasa, (14/2/2022).

-

-

Mardani pun tak mau berspekulasi soal kemungkinan Noel akan mendukung Anies Baswedan, yang merupakan bakal calon presiden (Bacapres) dari Koalisi Perubahan. "Kita tunggu," kata Mardani Al.

Sementara itu, Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani, memaklumi pertemuan antara Noel dan Wakil Ketua Umum NasDem Ahmad Ali. Disebut, baik NasDem maupun JoMan merupakan pendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

"NasDem juga masih bagian dari partai koalisi pendukung Pemerintah Jokowi sampai 2024. Bisa dipahami ini sebagai komitmen untuk mengawal Pemerintahan Jokowi sampai berakhirnya masa jabatan," kata Kamhar.

Kamhar tak menutup kemungkinan ada pembahasan soal Pilpres 2024. "Ini wajar-wajar saja sebagai respons atas dinamika yang terjadi pada dua periode pemerintahan Jokowi ini, termasuk kemudian jika ada yang menghendaki gagasan perubahan dan perbaikan," katanya.

PD menyebut membuka ruang komunikasi dengan semua apihak. Komunikasi politik bukan hanya kepada sesama partai, tapi juga kepada pihak lain.

"Kami terbuka untuk membangun komunikasi dengan berbagai pihak. Tak hanya dengan Parpol lain termasuk juga dengan kelompok relawan yang memiliki platform dan agenda perjuangan yang sama mewujudkan perubahan dan perbaikan melalui pemimpin perubahan Mas Anies. Partai Demokrat dan koalisi perubahan senantiasa terbuka sepanjang saling membantu dan menguatkan untuk pemenangan," ucapnya.

Noel Berkunjung ke NasDem Tower

Noel mengunjungi NasDem Toer dan bertemu dengan Ahmad Ali. Dalam pertemuan itu, tidak membahas soal sosok capres maupun cawapres di 2024.

"Banyak hal (yang dibahas), soal rekonsiliasi, yang jelas tidak bicara soal 2024, bicaranya soal kebangsaan, tidak lebih dari itu. Nggak ada, nggak ada gitu-gituan (pembahasan mendukung Anies Baswedan). Nggak ada diskusi sedikitpun soal dukungan-dukungan dan copras-capres itu," ujar Noel kepada wartawan di NasDem Tower, Jakarta Pusat, Selasa (14/2).

Usai pertemuan ini, Noel menyebut akan mengumumkan siapa calon presiden (capres) yang akan didukung JoMan, besok. Awalnya ia membeberkan 3 kriteria yaitu sosok perempuan, lalu sosok berlatar belakang militer, dan sosok mantan rektor.

"Besok kita akan lakukan konferensi pers, dan arah politik kita 2024 akan kita tentukan besok hari. Jam 1 di DPP Jokowi mania. Panglima Polim 7, nomor 140. Kriteria, pertama itu sosok perempuan, kedua latar belakang militer, ketiga mantan rektor," kata dia.

(aik/idn)

Sentimen: positif (88.6%)