Sentimen
Negatif (72%)
14 Feb 2023 : 19.28
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

Kasus: kebakaran

Dramatis! Proses Evakuasi 2 Remaja Terjebak Derasnya Arus Sungai Ciliwung

14 Feb 2023 : 19.28 Views 2

Indozone.id Indozone.id Jenis Media: News

Dramatis! Proses Evakuasi 2 Remaja Terjebak Derasnya Arus Sungai Ciliwung

INDOZONE.ID - Dua remaja terjebak di aliran Sungai Ciliwung di wilayah Perumahan Bumi Pertiwi 2, Cilebut, Sukaraja, Kabupaten Bogor. Keduanya terjebak di bebatuan saat aliran sungai tiba tiba meluap dan deras.

Saat itu awalnya ada empat remaja yang sedang main di sungai. Dua remaja berhasil naik sebelum sungai meluap. Namun dua orang lainnya masih diam di sungai, saat air tiba-tiba datang keduanya terjebak. 

Penyelamatan remaja terseret arus Sungai Ciliwung. (Z Creators/Arial Sinatria)

Kedua orang lainnya kemudian melaporkan ke warga dan menghubungi pemdam kebakaran untuk evakuasi. Petugas yang datang ke lokasi pun langsung melakukan penyelamatan dengan ban yang diikat dengan tali. Kedua korban berhasil diselamatkan. 

"Tadi lihat-lihat air. (tadi airnya masih keci?) masih kecil. Tadinya mau pada loncat, terus teman saya megangin kaki saya jadi saya tidak berani, balik lagi saja. (minta tolong ke siapa?) tadi ada bapak-bapak. tadi pulang sekolah, saya main dulu ke rumah temen saya," kata Jodi, salah satu korban. 

"Alhamdulillah untuk korban selamat. Pada saat kita di TKP anaknya sedang diam, kondisi kedua anak Alhamdulillah sadar, tidak ada luka, syok pun tidak. Kendala di debit air sangat deras. evakuasi pakai karmantel, life jacket. terjebak lebih kurang 2 jam," kata Nuriyadi, komandan Damkar Kabupaten Bogor. 

Usai mendapat pertolongan medis, kondisi kedua korban tanpa keadaan luka setelah dievakuasi. Sementara saat kejadian berlangsung, kondisi aliran Sungai Ciliwung berada dalam status siaga 4. 

Artikel menarik lainnya: 

Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.

Z Creators

Sentimen: negatif (72.7%)