Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Bogor, Gunung, Menteng
Angin Kencang Akibatkan Pohon Tumbang dan Rusak Pemukiman di Bogor
Ayobogor.com Jenis Media: Regional
AYOBOGOR.COM -- Angin kencang melanda Kota dan Kabupaten Bogor pada Kamis siang, 9 Februari 2023. Akibatnya, sejumlah pohon tumbang dan menyebabkan rumah rusak di beberapa titik.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, Teofilo Patrocinio Freitas menyampaikan, ada sembilan laporan kejadian bencana yang diterima BPBD Kota Bogor terkait angin tumbang.
“Pohon tumbang dan beberapa bangunan rumah warga rusak terbawa angin kencang. Namun sampai saat ini, belum diterima informasi adanya korban luka,” kata Theo dilansir dari Republika.co.id pada Kamis, 9 Februari 2023.
Baca Juga: KK dengan 4 Ciri-ciri Seperti Ini Tidak Dapat Bansos PKH 2023 Rp3 Juta, Cek Segera Mungkin Milik Anda Termasuk
Theo nengatakan, kejadian pohon tumbang terjadi di empat titik dan sudah ditangani petugas. Antara lain di Kelurahan Menteng Kecamatan Bogor Barat, Kelurahan Tanah Sareal Kecamatan Tanah Sareal, Kelurahan Sempur Kecamatan Bogor Tengah, dan Kelurahan Ciparigi Kecamatan Bogor Utara.
Adapun rumah yang terdampak angin kencang ada di lima titik. Antara lain di Kelurahan Panaragan Kecamatan Bogor Tengah, Kelurahan Katulampa Kecamatan Bogor Timur, Kelurahan Cikaret dan Empang Kecamatan Bogor Selaran, serta di Keluranan Kencana Kecamatan Tanah Sareal.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Bogor, Aris Nurjatmiko menuturkan, tercatat ada 16 titik yang dilanda angin kencang.
Sementara kejadian pohon tumbang dan rumah terdampak angin kencang di 11 kecamatan, yaitu di Kecamatan Jasinga, Parung, Jonggol, Tajur Halang, Cibinong, Cileungsi, Gunung Putri, Babakan Madang, Citeureup, Rumpin dan Sukamakmur.
Baca Juga: Siapkan 5 Dokumen Ini untuk Ambil Bansos BPNT 2023 Senilai Rp600 Ribu di Kantor Pos!
“Ada pohon tumbang dan bangunan yang terdampak angin kencang,” kata Aris.
Data tersebut diperkirakan masih akan bertambah sesuai dengan jumlah laporan yang masih terus masuk ke BPBD Kabupaten Bogor.
Sentimen: negatif (99%)