Sentimen
Positif (86%)
8 Feb 2023 : 14.07
Partai Terkait

Wapres Serahkan kepada DPR Tentang Mekanisme Pemilihan Gubernur

8 Feb 2023 : 14.07 Views 2

Jawapos.com Jawapos.com Jenis Media: Nasional

Wapres Serahkan kepada DPR Tentang Mekanisme Pemilihan Gubernur

JawaPos.com-Beberapa waktu terakhir muncul wacana penghapusan jabatan Gubernur. Wacana itu dimunculkan oleh Ketua Umum PKB yang juga mejabat Wakil Ketua DPR, Muhaimin Iskandar. Wakil Presiden Ma’ruf Amin merespon wacana tersebut.

Ma’ruf mengungkapkan soal jabatan Gubernur itu sejatinya wacana lama. “Wacana tentang penghapusan Gubernur itu kan memang sudah lama (diusulkan) dihapus,” katanya. Ma’ruf menegaskan sejatinya bukan jabatan Gubernur dihapus kemudian tidak ada lagi Gubernur di Indonesia ini.

Melainkan sistem pemilihan Gubernur diubah. Saat ini Gubernur dipilih secara langsung oleh rakyat. Sama seperti pemilihan bupati, wali kota, atau presiden. Nah, usulan yang selama ini muncul adalah Gubernur ditunjuk oleh Presiden. Jadi Gubernur tidak dipilih rakyat seperti saat ini.

Ada juga suara yang mengusulkan supaya Gubernur dipilih oleh DPRD saja. Ma’ruf mengatakan wacana-aacana tersebut biarkan saja berkembang di masyarakat. Nanti bakal memicu pembicaraan di tingkat parlemen atau DPR.

“Jadi kita ikuti saja. Nanti mana yang terbaik saja,” katanya. Ma’ruf menuturkan nanti di parlemen pasti akan melibatkan para ahli untuk membahasnya. Kajian itu nanti akan menyimpulkan apakah gubernur tetap seperti sekarang, dipilih langsung oleh masyarakat.  Atau hasil kajian menyimpulkan Gubernur dipilih oleh presiden atau DPRD provinsi. (*)

Editor : Dinarsa Kurniawan

Reporter : Hilmi Setiawan

Sentimen: positif (86.5%)