Sentimen
Positif (99%)
7 Feb 2023 : 10.41
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Kasus: covid-19

Tokoh Terkait

Nasional Presiden Yakin NU Makin Menjadi Teladan Keberislaman Moderat Pusat Pemberitaan

7 Feb 2023 : 10.41 Views 3

RRi.co.id RRi.co.id Jenis Media: Nasional

Nasional
                                                    Presiden Yakin NU Makin Menjadi Teladan Keberislaman Moderat
                                                    
                                                        
                                                        
                                                        Pusat Pemberitaan

KBRN, Jakarta: Presiden Joko Widodo meyakini, Nahdlatul Ulama (NU) makin kokoh menjadi teladan keberislaman yang moderat. Selain itu, Kepala Negara juga yakin, NU akan menjunjung akhlakul kharimah dan adat ketimuran.

"Memberikan contoh hidup adab Islam yang baik, menjunjung akhlakul kharimah dan adat ketimuran, tata karma, serta unggah-ungguh," katanya. Keyakinan itu Ia sampaikan saat sambutan acara Puncak Satu Abad Nahdlatul Ulama, di Sidoardjo, Jawa Timur, Selasa (7/2/2023).  

Presiden menekankan, NU tentu akan menjaga etika, dan adab Islam yang baik, menjaga toleransi, persatuan, serta kegotong-royongan. Meski demikian, ditekankannya, NU harus terus mengikuti perkembangan zaman.

Menurut Presiden, NU adalah organisasi Islam terbesar di dunia. Karenanya NU layak berkontribusi untuk masyarakat internasional.  

"Pemerintah sangat menghargai upaya PBNU untuk ikut membangun peradaban dunia. (Yakni dunia) yang lebih baik, dan lebih mulia," ujar Presiden lebih lanjut. 

Ia menilai, NU sudah mengakar kuat di tengah masyarakat, sehingga mampu menjaga ketahanan masyarakat dalam menghadapi berbagai tantangan. "Menghadapi pandemi Covid-19, dalam menghadapi hantaman gerakan-gerakan radikal, termasuk menjaga diri dari politik identitas, dan ekstrimisme," ucap Presiden. 

Lebih lanjut, Presiden berharap, NU dapat menjadi organisasi Islam yang terdepan dalam membaca perubahan zaman, arah teknologi dan transformasi ekonomi. Ia juga ingin NU dapat menjaga tatanan sosial yang adil, dan beradab. 

Presiden juga menyampaikan, momen satu abad NU menjadi penanda kebangkitan baru NU, memperkokoh keislaman, dan keindonesiaan. Selain itu, tambahnya, meningkatkan kesejahteraan umat, dan membangun masa depan Indonesia yang maju, dan bermartabat.

Sentimen: positif (99.5%)