Sentimen
Negatif (99%)
6 Feb 2023 : 17.58
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Beijing, Washington

Tokoh Terkait

China Akui Balon yang Terbang di Amerika Latin Juga Miliknya

7 Feb 2023 : 00.58 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

China Akui Balon yang Terbang di Amerika Latin Juga Miliknya
Jakarta -

Beijing mengonfirmasi bahwa balon yang terlihat terbang di atas Amerika Latin adalah milik China.

Pemerintah China sebelumnya telah menyatakan kemarahan atas keputusan Washington untuk menembak jatuh perangkat yang diklaimnya sebagai pesawat cuaca tak berawak yang menyimpang dari jalur minggu lalu. Oleh Washington, perangkat itu disebut balon mata-mata.

Dilansir kantor berita AFP, Senin (6/2/2023), balon itu memicu kemarahan di Amerika Serikat, yang menuduh China melakukan "pelanggaran yang tidak dapat diterima" atas kedaulatannya dan mendorong Menteri Luar Negeri Antony Blinken membatalkan rencana perjalanan ke Beijing.

-

-

Pada Senin (6/2), Beijing mengakui bahwa balon terbaru, yang disebut pejabat AS dan Kolombia, terbang di atas wilayah Amerika Latin pada akhir pekan, juga merupakan milik China.

Kementerian Luar Negeri China mengatakan perangkat itu "bersifat sipil dan digunakan untuk uji terbang".

"Dipengaruhi oleh kekuatan cuaca selain kemampuan manuvernya yang terbatas, pesawat itu menyimpang jauh dari jalur yang diharapkan, dan secara tidak sengaja memasuki wilayah udara Amerika Latin dan Karibia," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri China, Mao Ning dalam jumpa pers.

Sebelumnya, pemerintah China marah atas keputusan Amerika Serikat untuk menembak jatuh balon China yang diklaim Beijing telah menyimpang dari jalurnya. Kementerian Luar Negeri China menyebut keputusan itu telah "berdampak serius dan merusak" hubungan antara kedua negara.

Pesawat tanpa awak milik China, yang menurut Washington adalah balon mata-mata, telah menghabiskan waktu beberapa hari terbang di atas wilayah AS, membuat Washington membatalkan rencana kunjungan Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken ke Beijing.

Sentimen: negatif (99.6%)