Sentimen
Positif (100%)
30 Jan 2023 : 22.22
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tangerang

Anies Akhirnya Dapat Tiket Nyapres, Usai PKS Beri Dukungan, Susul Demokrat dan NasDem

31 Jan 2023 : 05.22 Views 2

Oposisicerdas.com Oposisicerdas.com Jenis Media: News

Anies Akhirnya Dapat Tiket Nyapres, Usai PKS Beri Dukungan, Susul Demokrat dan NasDem

Jalan Anies Baswedan untuk mendapatkan tiket maju di Pilpres 2024 mendatang akhirnya kesampaian. Hal itu setelah PKS resmi memberikan dukungan terhadap mantan Gubernur DKI Jakarta itu guna menyusul NasDem dan Demokrat yang sudah duluan. 

Pernyataan dukungan Anies nyapres itu diungkapkan oleh Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Sohibul Iman setelah sempat pergi ke Istanbul, Turki. 

Dikutip dari Suara.com, agenda lawatan ke luar negeri para elite PKS dengan tim kecil Sudirman Said terjadi setelah melakukan pertemuan di rumah Anies yang juga dihadiri NasDem dan Demokrat pada Jumat (27/1) lalu. 

"Pertama, sebagaimana yang ditunjukkan dalam tim kecil koalisi partai-partai pendukung Anies Rasyid Baswedan, PKS konsisten menjadi bagian dari partai-partai pengusung Anies Rasyid Baswedan tersebut di Pilpres 2024 sehingga koalisi ini memenuhi presidential threshold 20 persen," kata Sohibul di kawasan Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Senin (30/1/2023).

Agenda lawatan Sohibul dan Sudirman ke Istanbul untuk bertemu dengan Ketua Majelis Syuro PKS Salim Segaf dan Presiden PKS Ahmad Syaikhu guna membicarakan nasib Anies yang hendak bertarung di Pilpres 2024. 

Menurutnya, PKS bakal menggelar deklarasi dukungan pencapresan Anies pada rapat Majelis Syura PKS pada  24 Februari 2023 mendatang. Deklarasi dukungan terhadap Anies itu digelar bersamaan dengan rapat kerja nasional atau Rakernas DPP PKS. 

"Meskipun demikian, tidak tertutup kemungkinan akan terjadi percepatan sesuai dinamika politik yang berkembang, terutama setelah Ketua Majelis Syura PKS dan Presiden PKS kembali ke tanah air pada 3 Februari 2023," ujarnya. 

Dia pun berharap, pesan hasil pertemuan di Istanbul itu bisa memuaskan aspirasi masyarakat atas sikap PKS di dalam penjajakan koalisi dengan Demokrat dan NasDem. 

Di tempat yang sama, Sudirman Said juga mengklaim dukunan resmi dari PKS menggenapkan dukungan pencapresan untuk Anies yang akhirnya bisa mendapatkan tiket untuk maju menjadi bacapres. Sebab, menurutnya, ada tiga partai yang sedang menjajaki di Koalisi Perubahan yang resmi memberikan dukungan kepada Anies. Walhasil, koalisi PKS, NasDem dan Demokrat telah mengantongi ambang batas pencalonan presiden dan hanya menunggu waktu deklarasi.

"Kami semua rekan-rekan yang bergabung dalam Koalisi Perubahan berbesar hati karena pada hari ini Pak Anies adalah bakal calon presiden yang pertama kali mendapatkan dukungan resmi dalam jumlah yang cukup. Ini artinya bahtera perjuangan koalisi perubahan segera bersiap untuk berlayar menempuh berbagai tantangan," kata Sudirman.

Mengenai kapan waktu deklarasi, Sudirman mengatakan hal tersebut akan menjadi pembahasan berikutnya.

"Selanjutnya dalam waktu dekat para pimpinan puncak politik akan bertemu untuk menyusun menyepakati piagam koalisi dan dalam waktunya insyaallah akan dilakukan deklarasi bersama seluruh partai politik pendukung Pak Anies Baswedan," ujarnya.

Foto: Anies Baswedan silaturahmi dengan Kesepuhan Banten sekaligus ziarah ke Makam Sultan Maulana Hasanuddin/Net

Sentimen: positif (100%)