Sentimen
Netral (65%)
27 Jan 2023 : 20.35
Informasi Tambahan

Kab/Kota: bandung, Cianjur

Kasus: kecelakaan

Tokoh Terkait

Misteri Penabrak Lari Mahasiswi di Cianjur, Polda Jabar Janji Transparan

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

27 Jan 2023 : 20.35
Misteri Penabrak Lari Mahasiswi di Cianjur, Polda Jabar Janji Transparan
Bandung: Polda Jawa Barat akan mendalami kasus tewasnya mahasiswi Universitas Suryakencana Cianjur, Selvi Amalia Nuraeni yang diduga ditabrak salah satu iring-iringan mobil pejabat teras kepolisian. Semua kendaraan dan pengemudi yang diduga terlibat akan diperiksa.
 
Polisi menyatakan sudah melakukan penyelidikan, mengumpulkan barang bukti hingga memeriksa sembilan orang saksi. Kendaraan yang diduga menabrak korban berjenis sedan Audi A8, bukan bagian dari rombongan polisi. Pihak keluarga pun menyatakan keterangan bahwa mobil yang menabrak berjenis SUV Innova.
 
Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Ibrahim Tompo memastikan tidak akan menutupi proses penyelidikan dan penyidikan kasus ini. Pendalaman dilakukan untuk mengungkap mobil yang menabrak korban.

-?

- - - -
"Kita sedang melakukan pendalaman kembali terkait kendaraan yang dimungkinkan menabrak. Ada beberapa data atau informasi yang akan kita klarifikasi kembali untuk memastikan kendaraan yang menabrak," ucao Ibrahim di Mapolrestabes Bandung, Jumat 27 Januari 2023.
 
Dia mengatakan, pihaknya akan mengidentifikasi pengemudi mobil Audi warna hitam. Apabila pendalaman sudah rampung dilakukan, pihaknya bakal menyampaikan perkembangan kasus tersebut pada masyarakat. 
 
"Memang informasi awal yang kita peroleh ini kendaraan Audi warna hitam, nah kendaraan Audi ini juga sedang dilakukan penjajakan identifikasinya dan siapa pengemudinya," ucap dia.
 
Ibrahim menyatakan sampai saat ini belum ada pengemudi yang diperiksa. Namun, berdasarkan informasi yang ada, kendaraan yang diduga terlibat ada tiga unit, yakni Audi, Kijang Innova, dan angkot.
 
"Ada tiga kendaaraan plus satu angkot, nah satu angkot ini akan kita lakukan pendalaman bahwa yang mana yang menyebabkan kecelakaan tersebut. Ini kan semuanya berdasarkan kesaksian yang kami peroleh ada yang menyampaikan bahwa angkot ini juga merupakan kendaraan yang ditabrak oleh korban dari belakang, kemudian melintas mobil termasuk audi yang paling belakang, ini lah informasi yang kami dapatkan,” jelas dia.
 
Sementara itu, Dirlantas Polda Jabar, Kombes Wibowo meminta waktu untuk melakukan penyelidikan. Semua informasi akan didalami sampai diketahui penyebab meninggalnya korban.
 
"Saya akan ke Cianjur untuk mendalami kembali ya, mendalami kembali seluruh informasi seluruh data yang kita miliki, sehingga nantinya betul betul bisa kita ketahui siapa pelakunya kemudian kendaraan apa yang terlibat," kata dia.
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id
 

(WHS)

Sentimen: netral (65.3%)