Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Maumere, Sikka
Tokoh Terkait
Tak Ingin Terburu-buru Bahas Cawapres, NasDem Ingin Pastikan Anies Dapat Tiket Capres
Liputan6.com Jenis Media: News
Liputan6.com, Jakarta Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali mengatakan, pihaknya tak ingin terburu-buru membahas sosok calon wakil presiden (cawapres) Anies Baswedan.
NasDem ingin terlebih dahulu memastikan syarat mengusung Anies di Pilpres 2024.
Diketahui, saat ini Partai NasDem, Demokrat, dan PKS tengah menjajaki koalisi. Namun, ketiganya belum mendeklarasikan secara resmi.
"Tentunya kita juga belum tahu nih partai apa aja yang mendukung Anies, kita belum tahu partai apa yang mendukung Anies, sampai hari ini baru NasDem. Jadi tidak elok kalau di luar pembicaraan cawapres tapi kita juga belum pernah mendengar pernyataan dukungan terbuka dari partai-partai tersebut," kata Ali, saat dikonfirmasi, dikutip Minggu (22/1/2023).
Menurutnya, Partai Demokrat dan PKS terlebih dahulu mendeklarasikan sosok capres. Sebelum umumkan sosok cawapres dan koalisi.
"Kita sedang mencari teman koalisi, memang intens, diskusi antara NasDem, Demokrat dan PKS, tapi sejauh ini kita belum pernah mendengarkan pernyataan mereka secara terbuka, belum mendengarkan secara terbukaa tentang dukungan terhadap Anies," tegas Ali.
Sentimen: positif (88.9%)