Sentimen
Positif (49%)
22 Jan 2023 : 10.54
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Brebes

Kasus: stunting

Tokoh Terkait
Ahmad Yani Basuki

Ahmad Yani Basuki

Hari Jadi 345 Kabupaten Brebes, BKKBN Jateng Gelar Pelayanan KB Gratis

22 Jan 2023 : 17.54 Views 2

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

Hari Jadi 345 Kabupaten Brebes, BKKBN Jateng Gelar Pelayanan KB Gratis

Krjogja.com - BREBES - Badan Kependudukan dan Kelurga Berencana Nasional (BKKBN) Perwakilan Provinsi Jawa Tengah menggelar pelayanan KB gratis dalam peringatan hari jadi ke-345 Kabupaten Brebes. Dalam pelayanan KB yang digelar di Puskesmas Tonjong ini dilayani 70 akseptor dengan rincian 65 akseptor implan dan 5 akseptor IUD.

Pelaksanaan pelayanan menggandeng mitra Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3KB) Kabupaten Brebes serta Muslimat NU.

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Tengah drg. Widwiono, Jumat (20/1/2023) dalam tinjauannya menyempatkan menyapa akseptor KB yang telah duduk di bangku antrian.

Widwiono pun menyapa Eli (33) warga Desa Karangpucung yang akan melakukan pemasangan kembali IUD. "Ibu atau suami ada keluhan tidak selama menggunakan kontrasepsi IUD?" kata Widwiono dalam bahasa Jawa Banyumasan.

Eli menjawab selama delapan tahun memakai IUD merasa nyaman dan tidak mengalami kendala. Menstruasi tetap lancar, bahkan kekuatiran berat badan akan naik ternyata tidak terjadi. Eli mengatakan suaminya juga tidak merasakan gangguan terhadap frekuensi maupun saat melakukan hubungan suami istri.

Menurut Eli, secara sadar menjadi akseptor KB karena merasa sudah cukup dengan karunia dua orang putra.

Senada dengan itu, Ismatun (32) mengatakan sudah cukup dengan tiga anak yang dimiliki sehingga Ibu Ismatun datang untuk mendapatkan layanan IUD setelah sebelumnya menggunakan KB suntik.

Ismatun merupakan peserta KB Pasca Persalinan atau KB PP. KB PP adalah program kontrasepsi yang diberikan pada ibu pasca bersalin sebelum pulang ke rumah. KB PP menjadi salah satu faktor yg mencegah tingginya angka Unmeet Need hingga menurunkan prevalensi stunting.

Ismatun hari itu datang ke Puskesmas Tonjong ditemani kader Desa Karangpucung Rita.

Berdasarkan data yg disampaikan DP3KB Kabupaten Brebes, target capaian akseptor tahun 2023 sebanyak 7.960 akseptor implan, 1.410 akseptor IUD, 207 MOW, 40 MOP, dan 800 layanan cabut implan.

Kontrasepsi akan menghindarkan terjadinya 4T atau melahirkan terlalu sering, melahirkan dengan jarak yang terlalu rapat, dan melahirkan di usia yang terlalu tua atau terlalu muda. Kontrasepsi juga akan memberi kesempatan pada ibu untuk mendampingi tumbuh kembang bayi hingga tuntas di 1000 hari pertama kehidupan dan menurunkan resiko terjadinya kasus stunting baru.

Sementara itu, prevalensi stunting di Kabupaten Brebes berdasarkan data SSGI 2021 adalah 26,3%.

Dilansir dari data Bidang Pengendalian Penduduk Penyuluhan dan Pergerakan (Dalduk PP) DP3KB Kabupaten Brebes awal tahun ini, sebanyak 41.419 keluarga di Kabupaten Brebes beresiko stunting.

Beberapa hal yang menjadi faktor risiko antara lain, kurangnya akses terhadap air bersih, minimnya ketersediaan jamban yang layak, tingginya pernikahan anak dan keluarga dengan 4T.

Kegiatan ini turut dihadiri Kepala DP3KB Kabupaten Brebes, Drs. Akhmad Ma’mun, M.Si., serta Ketua Tim Pokja KBKR dan KSPK Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Tengah, yaitu Agoes Poedjianto dan Herlin Is Ambarwati. Juga Bhabinkamtibnas di wilayah kerja Kecamatan Tonjong yang turut mendukung menggerakkan masyarakat di lini dasar. (Ati)

Sentimen: positif (49.2%)