Sentimen
Netral (72%)
21 Jan 2023 : 12.34
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Kediri

Kasus: pelecehan seksual

Tokoh Terkait
Rose Mini

Rose Mini

Fenomena Seks Bebas, Psikolog Nilai Peran Orang Tua dan Agama Jadi Tameng Utama

21 Jan 2023 : 19.34 Views 3

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Nasional

Fenomena Seks Bebas, Psikolog Nilai Peran Orang Tua dan Agama Jadi Tameng Utama

JAKARTA - Sepanjang tahun 2022 tercatat sebanyak 569 permintaan dispensasi kawin di Kediri yang mayoritas karena hamil di luar nikah. Fenomena ini tak hanya terjadi di Kediri, tapi juga banyak daerah di Indonesia.

Psikolog Rose Mini Agoes Salim, menilai bahwa peran orang tua dan agama merupakan tameng utama bagi anak agar terhindar dari seks bebas. 

"Kalau dari sisi psikologi, saya melihatnya kalau kita mau membentengi anak kita 24 jam, tidak mungkin, maka sesuatu harus diinsert ke dalam anak kita supaya mereka tahu bahwa apa yang baik dan buruk, dia diajarkan atau dilatih di rumah dalam pembentukan perilaku," kata Rose dalam diskusi Pelomik MNC Trijaya dengan tema 'Remaja, Seks Bebas, dan Kita', Sabtu (21/1/2023). 

Sedini mungkin, kata Rose, anak harus diajarkan pengetahuan seks. Bukan bagaimana melakukan hubungan seks, namun anak harus mengenal apa saja yang boleh dan tidak boleh dilakukan. 

"Pemahaman itu penting, misalnya kalau di anak kecil, supaya dia tidak gampang mendapatkan pelecehan seksual, diajarkan bahwa seluruh anggota tubuhnya bagaimana anak balita tahu mana bagian tubuh yang harus mereka hati-hati, jangan sampai disentuh orang, dipegang, dilihat, itu diajarkan sejak dini, dan diajarkan alasannya," ucapnya. 

 Baca juga: KPAI Bongkar Penyebab Maraknya Pernikahan Usia Anak, Hamil hingga Adat

Rose menambahkan, peran orang tua sangat berat karena harus merangkul dan mengetahui cara membantu anak agar mereka tidak mencari jalan keluar sendiri, sehingga bisa salah dalam melangkah.

Jangan sampai, kata Rose, anak menyelesaikan masalahnya sendiri dengan lari ke kelompok atau teman yang bisa saja salah dalam memberikan solusi. Selain itu, nilai-nilai keagamaan juga penting untuk ditanamkan agar anak dapat membentengi dirinya sendiri ketika tidak dalam pengawasan orang tua. 

Follow Berita Okezone di Google News

"Peran orang tua juga berat, kalau orang tua enggak bisa merangkul anak, kalau anak salah marah aja, tapi ga bisa membantu, maka mereka tidak akan lari ke orang tuanya, mereka akan lari ke pada teman di kelompoknya. Itu yang kemudian berdampak pada informasi yang mereka dapat, yang mungkin tidak tepat," katanya. 

"Moral harus diajarkan, agama itu syarat akan moral, bedakan baik buruk, moral itu sebetulnya kemampuan manusia membedakan yang baik dan buruk, jadi kalau kita mengatakan ke anak sesuatu, dia perlu contoh," pungkas dia.

Sentimen: netral (72.7%)