Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: BRI
Club Olahraga: Arema FC
Grup Musik: APRIL
Tokoh Terkait
Barito Putera
LENGKAP Jadwal PPPK Tenaga Teknis 2022 Resmi BKN , Mulai Pendaftaran, Seleksi Kompetensi hingga Kelulusan
Suara.com Jenis Media: News
Suara.com - Seleksi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK tenaga teknis resmi dibuka hari ini, Rabu (21/12/2022). Pendaftaran dibuka hingga 6 Januari 2023 yang dilakukan secara online melalui laman resmi di https://sscasn.bkn.go.id. Ketahui jadwal PPPK Tenaga Teknis 2022 selengkapnya berikut ini.
Adapun pengumuman formasi seleksi PPPK Tenaga Teknis 2022 akan diumumkan oleh masing-masing instansi melalui laman informasi dengan merujuk l jadwal yang telah ditetapkan oleh BKN.
Oleh sebab itu, calon peserta seleksi dianjurkan untuk mengetahui update terbaru dengan membaca pengumuman seleksi penerimaan PPPK Tenaga Teknis pada masing-masing instansi yang akan dilamar.
Selanjutnya untuk mengecek adanya lowongan formasi yang tersedia, peserta seleksi dapat mengaksesnya melalui portal SSCASN BKN pada menu layanan informasi. Nantinya calon peserta akan mengetahui posisi apa saja yang tersedia dalam instansi tujuan.
Baca Juga: Niat dan Jadwal Puasa Bulan Rajab 2023
BKN telah menargetkan proses seleksi penerimaan PPPK Tenaga Teknis 202 rampung pada Juni 2023 mendatang. Selama pelaksanaan seleksi ini berlangsung, peserta diimbau agar hanya merujuk pada sumber informasi resmi milik instansi pemerintah, baik itu pada instansi yang dilamar ataupun lewat kanal informasi BKN.
Hal ini lantaran, setiap pengumuman terkait formasi seleksi PPPK Teknis 2022 akan diumumkan oleh masing-masing instansi dalm laman informasinya, tentunya dengan tetap merujuk pada jadwal yang telah dikeluarkan BKN.
Jadwal seleksi PPPK tenaga teknis 2022
Berdasarkan Surat Plt Kepala BKN Nomor 43066/B-KS.04.01/SD/K/2022 tanggal 19 Desember 2022, berikut ini rangkaian jadwal PPPK tenaga teknis 2022 selengkapnya:
• Pengumuman seleksi pada tanggal 20 Desember 2022-3 Januari 2023
Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 Hari Ini: PSIS vs Arema FC hingga Borneo vs Barito Putera
• Pendaftaran seleksi pada tanggal 21 Desember 2022-6 Januari 2023
• Seleksi administrasi pada tanggal 21 Desember 2022-11 Januari 2023
• Pengumuman hasil seleksi administrasi pada tanggal 12-15 Januari 2023
• Masa sanggah pada tanggal 16-18 Januari 2023
• Jawab sanggah pada tanggal 19-25 Januari 2023
• Pengumuman pasca sanggah pada tanggal 26-28 Januari 2023
• Pemilihan titik lokasi ujian dan pencetakan kartu peserta pada tanggal 18-22 Februari 2023
• Penarikan data final pada tanggal 23-24 Februari 2023
• Penjadwalan seleksi kompetensi pada tanggal 25 Februari-1 Maret 2023
• Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat seleksi pada tanggal 2-7 Maret 2023
• Pelaksanaan seleksi kompetensi pada tanggal 10 Maret-3 April 2023
• Pelaksanaan seleksi kompetensi tambahan pada tanggal 20 Maret-6 April 2023
• Pengolahan nilai seleksi kompetensi pada tanggal 26 Maret-8 April 2023
• Masa sanggah pada tanggal 12-14 April 2023
• Jawab sanggah pada tanggal 14-20 April 2023
• Pengumuman kelulusan pasca sanggah pada tanggal 27-29 April 2023
• Pengisian daftar riwayat hidup (DRH) NI PPPK pada tanggal 30 April-22 Mei 2023
• Usul penetapan NI PPPK pada tanggal 23 Mei-20 Juni 2023.
Itulah jadwal PPPK Tenaga Teknis 2022. Sebagai pengingat, calon peserta diimbau agar hanya merujuk pada sumber informasi resmi milik instansi pemerintah, baik itu pada instansi yang dilamar maupun lewat kanal informasi BKN.
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari
Sentimen: netral (96.6%)