Sentimen
Informasi Tambahan
Kasus: Kemacetan
Retribusi Masuk Kas Daerah Pemda Lebak, Parkir Motor Serobot Badan Jalan Picu Kemacetan
Poros.id Jenis Media: Regional
POROS.ID - Keberadaan parkir motor resmi di area pertokoan bekas pasar Malingping, Desa Malingping Selatan kerap jadi pemicu terjadinya kemacetan
Kemacetan itu terjadi lantaran badan jalan menyempit akibat parkir motor yang menyerobot badan jalan
Pantauan Poros.id, Selasa 17 Januari 2023 siang, laju kendaraan dari dua arah di area pertokoan bekas pasar Malingping itu tersendat akibat semrawutnya parkir motor dan menyerobot badan jalan
Baca Juga: Bahu Jalan Provinsi di Malingping Jadi Tempat Parkir Resmi, Kadishub Banten: Secara Aturan Tidak Boleh
Parkir motor yang dilegalkan oleh SK Bupati Lebak itu menyerobot badan jalan lantaran pinggir jalan atau trotoar dipenuhi kios pedagang kaki lima
Diberitakan sebelumnya, retribusi parkir di bahu jalan Provinsi Banten di area pertokoan bekas pasar Malingping menjadi salah satu sumber pendapatan Asli Daerah (PAD) Pemkab Lebak
Kabid Angkutan Terminal dan Perparkiran (ATP) Dishub Lebak, Asep Topik Hidayat membenarkan ihwal adanya setoran dari retribusi parkir di area pertokoan bekas pasar Malingping itu. Parkir dikelola oleh Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Malingping Selatan
Baca Juga: PUNGLIKAH? Retribusi Parkir di Bahu Jalan Provinsi Banten Jadi Sumber PAD Pemkab Lebak
Asep pun mengirimkan bukti transfer dari pengurus BUMDes Malingping Selatan atas nama Dede Yuningsih ke RKUD Lebak sebesar Rp2,2 juta.
Sentimen: positif (44.4%)