Sentimen
Positif (76%)
14 Jan 2023 : 19.04
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bintaro, Pesanggrahan, Manggarai, Pondok Labu, Tanjung Barat, Petukangan Utara

Kasus: kebakaran

Tokoh Terkait

Upaya Pemkot Jaksel Antisipasi Kebakaran Meningkat, Tambah Pos Pemadam

14 Jan 2023 : 19.04 Views 3

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Upaya Pemkot Jaksel Antisipasi Kebakaran Meningkat, Tambah Pos Pemadam

Jakarta: Pemerintah Kota Jakarta Selatan (Pemkot Jaksel) melalui Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Selatan melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan antisipasi kebakaran. Salah satunya adalah dengan menambah keberadaan pos gulkarmat.
 
Hal ini sesuai dengan Perda Nomor 8 Tahun 2008 tentang pencegahan dan penanggulangan bahaya kebakaran. Plt Kepala Sudin Gulkarmat Jakarta Selatan Sugeng mengatakan saat ini dari 65 kelurahan di Jaksel, 34 di antaranya sudah memiliki pos gulkarmat.
 
"Hingga saat ini 34 kelurahan di Jakarta Selatan sudah memiliki pos gulkarmat," ujar Sugeng, Sabtu, 14 Januari 2023.

-?

- - - -
Dia menerangkan pos itu terdiri dari 17 pos dibangun menggunakan dana APBD. Sedangkan 17 pos lainnya dibangun dengan CSR perusahaan swasta dan lainnya.
Sugeng mengatakan untuk tahun 2023, pihaknya berencana membangun pos gulkarmat di Kelurahan Bintaro, Kecamatan Pesanggrahan, yang dibiayai APBD. Pembangunannya diperkirakan dilakukan pada pertengahan tahun.
 
Selain itu, pihaknya tahun ini juga sudah mendapatkan tawaran dari pihak swasta untuk mendirikan pos gulkarmat di Kelurahan Manggarai, Kelurahan Petukangan Utara, dan Kompleks TNI AL di Kelurahan Pondok Labu. Selain itu, pihaknya juga mendapat tawaran membangun pos gulkarmat di AEON Mall, Kelurahan Tanjung Barat.
 
"Kami terus berupaya memperbanyak pos gulkarmat untuk mempercepat layanan dalam membantu masyarakat jika terjadi bencana," jelas dia.
 

(LDS)

Sentimen: positif (76.2%)