Sentimen
Negatif (61%)
12 Jan 2023 : 06.00
Informasi Tambahan

BUMN: Berdikari

Kab/Kota: Kemayoran

Partai Terkait

PDIP Bentuk Satgas: Saksikan Soliditas Partai

12 Jan 2023 : 06.00 Views 2

Gatra.com Gatra.com Jenis Media: Nasional

PDIP Bentuk Satgas: Saksikan Soliditas Partai

Jakarta, Gatra.com – Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto, mengungkap alasan PDIP membentuk satuan tugas (satgas) partai dalam HUT ke-50 PDIP yang akan digelar pada Selasa, 10 Januari 2023 di JiExpo Kemayoran, Jakarta.

“Hari ini, kita bisa menyaksikan soliditas partai dalam wajah kekuatan arus bawah partai yang dulu berjuang membela Ibu Mega dan PDI saat itu ketika berhadapan dengan pemerintahan yang otoriter, maka kita tampilkan satgas partai,” jelas Hasto di JiExpo Kemayoran, Jakarta, Senin (9/1).

Baca Juga: Puan Kantongi Nama Capres, Hasto: Betul, Tinggal Menunggu Momentum

Dalam acara gladi kotor dan gladi resik HUT ke-50 PDIP tersebut, Hasto yakin bahwa acara itu mampu mempersembahkan suatu gambaran sejarah perjuangan yang panjang dari PDIP.

Hasto mengumumkan, seluruh jajaran partai akan mengikuti HUT dengan khidmat dan besok merupakan puncak konsolidasi dari PDIP dalam rangka pemenangan Pemilu 2024.

“Besok, Ibu Megawati Soekarnoputri dengan didampingi oleh seluruh jajaran DPP menghadirkan suatu tamu istimewa, kader partai yang telah digembleng dari bawah yang sekarang menjadi presiden RI, yaitu Pak Jokowi,” ucapnya.

Baca Juga: Puan Sebut PDIP Tak Mengenal Istilah Bintang Bersinar Sendiri

Hasto memaparkan, PDIP akan melihat terlebih dahulu bagaimana hadir untuk bangsa dan negara. Sehingga, di hadapan kader, akan ditampilkan gerak seirama dari marching band dan satgas partai yang menggunakan simbol-simbol caping mewakili wong cilik da petani yang harus diorganisir serta harus menjadi kekuatan yang hebat ke depan.

“Jadi apapun, petani, nelayan, buruh, itu adalah soko guru bagi upaya Indonesia membangun kedaulatannya, ekonomi yang berdikari, membangun kesejatian kita sebagai bangsa yang berkebudayaan,” tekannya.

28

Sentimen: negatif (61.5%)