Sentimen
Positif (93%)
11 Jan 2023 : 04.32
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Kemayoran

Partai Terkait

Soal Capres, Megawati Tidak Mungkin Jebloskan ke Sumur

11 Jan 2023 : 04.32 Views 3

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

Soal Capres, Megawati Tidak Mungkin Jebloskan ke Sumur

Krjogja.com - JAKARTA - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menegaskan kembali hak prerogatif dirinya dalam memilih calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

"Urusan calonnya itu adalah hak ketua umum. Pokoke enggak mungkin ibu jebloskan kalian ke sumur," ujar Megawati dalam pidato perayaan HUT ke-50 PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Selasa (10/1/2023). Hadir pula dalam acara itu, Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Persiden RI Ma'ruf Amin.

Megawati menjamin kepada kader PDIP bahwa tokoh yang dipilih sebagai Capres atau Cawapres merupakan orang yang tepat.

Baca Juga

Esti Wijayati: Pentingnya Asah Kepekaan Sosial untuk Kuatkan Peluang Perempuan ke Legislatif

9 Cara Cari Tiket Kereta Api Secara Online, Mudah dan Praktis!

Megawati memerintahkan kepada seluruh kader PDIP untuk fokus turun ke bawah. Tidak perlu memikirkan hal lain untuk bisa membawa kemenangan bagi PDIP di Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

"Kita kalau sudah bekerja, pasti menang," tegasnya.

Megawati pun enggan didesak-desak untuk mengumumkan nama Capres dari PDIP. Pada HUT ke-50 ini, nama calon presiden diklaim sudah ada di kantong Megawati, namun tidak diumumkan.

"Iya dong kan mesti keren, kan saya ketum terpilih di kongres partai sebagai institusi tertinggi partai maka oleh kongres partai diberikanlah ketum terpilih hak prerogratif siapa yang akan dicalonkan. Saiki nungguin enggak ada, ini urusan gue," tegasnya seperti dikutip Liputan6.com.(*)

Sentimen: positif (93.4%)