Sentimen
Positif (76%)
10 Jan 2023 : 06.53
Tokoh Terkait

Ekonom Optimistis Target Cadangan Devisa 2023 akan Tercapai

10 Jan 2023 : 06.53 Views 3

Keuangan News Keuangan News Jenis Media: Nasional

Ekonom Optimistis Target Cadangan Devisa 2023 akan Tercapai

KNews.id-Pemerintah melalui Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) menargetkan kunjungan wisatawan mancanegara di tahun 2023 yang sebesar 3,5 hingga 7,4 juta kunjungan. Dengan jumlah kunjungan tersebut, nilai devisa pariwisata ditargerkan senilai US$ 2,07 miliar hingga US$ 5,95 miliar.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno mengatakan bahwa pihaknya akan terus bersinergi membuat kebijakan serta program untuk mewujudkan masa depan pariwisata yang tangguh, inklusif, dan berkelanjutan.

“Kami optimis target yang fantastis di tahun depan bisa kita capai walaupun kita mengalami kontraksi dari segi anggaran, tapi dengan kolaborasi dan sinergi antara kementerian dan lembaga, mudah-mudahan kita bisa mencapai target maksimal di tahun depan,” ujar Sandiaga dalam keterangan resminya, dikutip Minggu (8/1).

Sentimen: positif (76.2%)