Sentimen
Negatif (65%)
7 Jan 2023 : 07.10
Informasi Tambahan

Event: Pemilu 2019

Kasus: kasus suap

Partai Terkait
Tokoh Terkait
Romahurmuziy

Romahurmuziy

PPP Targetkan 40 Kursi DPR di Pemilu 2024

7 Jan 2023 : 07.10 Views 37

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

PPP Targetkan 40 Kursi DPR di Pemilu 2024

Jakarta: Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menargetkan perolehan suara tinggi pada Pemilu 2024. Mereka ingin meraih 40 kursi di parlemen pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
 
Hal itu disampaikan Pelaksa tugas (Plt) Ketua Umum (Ketum) PPP Muhammad Mardiono usai menghadiri pembukaan Harlah Ke-50 PPP, Kamis, 5 Januari 2023.
 
"Pemilu 2024 akan datang dengan target 40 kursi minimal akan tercapai, dan itu tekad kontrak politik saya sebagai Plt Ketum PPP," kata Mardiono. 

-?

- - - -
Dia meyakini target tersebut tercapai. Sebab, PPP memiliki pemilih yang sangat setia.
 
"Pemilih PPP itu adalah loyal, sangat loyal dibanding partai-partai yang lain," ungkap dia.
 
Mardiono menyampaikan alasan perolehan suara PPP merosot pada Pemilu 2019, yakni hanya mendapat 19 kursi di DPR. Salah satu penyebab utamanya adalah kasus suap yang menimpa eks Ketum PPP Muhammad Romahurmuziy (Romy).
 
"Di 2019 karena insiden (kasus Romy), kemudian bukan karena konstituen kita tapi karena kader-kader kita itu trauma, akhirnya dia tidak bekerja secara maksimal. Akhirnya dari 39 kursi itu kita tinggal tersisa 19 kursi," sebut dia.
 
Dia meyakini PPP bakal meraih hasil maksimal pada Pemilu 2024 nanti. Internal PPP solid mencapai target pemenangan yang telah ditetapkan. 
 
"Seluruh kader-kader di seluruh Indonesia juga melalukan konsolidasi secara nasional," ujar dia.

 

(ADN)

Sentimen: negatif (65.3%)