Sentimen
Informasi Tambahan
Event: vaksinasi
Kab/Kota: bandung
Kasus: covid-19
Tetap Galakan Pemberian Vaksinasi Covid-19 di Jabar
JabarEkspress.com Jenis Media: News
BANDUNG – Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) mengungkapkan bahwa pemberian vaksinasi Covid-19 akan terus dilakukan meskipun kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) ditiadakan.
Kepala Bidang Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (Kabid P2P) Dinas Kesehatan atau Dinkes Jawa Barat atau Jabar, Ryan Bayusantika Ristandi menegaskan bahwa pemberian vaksinasi Covid-19 akan kembali digalakkan.
Hal tersebut dilakukan meski status PPKM sudah dicabut pemerintah pusat.
“Karena pandemi (Covid-19) masih berlangsung, maka salah satunya adalah pemberian vaksinasi booster ini kita (Jabar) sekarang akan semakin digalakkan,” ujarnya saat dikonfirmasi Jabarekspres.com, Kamis 5 Januari 2023.
Sentimen: positif (84.2%)