Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: APRIL
Tokoh Terkait
Elektabilitas Ganjar Pranowo Paling Tinggi
Jurnas.com Jenis Media: News
Sundari | Rabu, 04/01/2023 17:48 WIB
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo
Jakarta, Jurnas.com - Lembaga survei Indo Riset merilis hasil survei terkait elektabilitas tiga kandidat calon presiden (capres) pada Pilpres 2024.
Hasilnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berada di peringkat pertama dan terus mengalami kenaikan. Disusul oleh Anies Baswedan dan Prabowo Subianto.
Direktur Indo Riset Roki Arbi menyampaikan survei dilakukan sepanjang tahun 2022, yakni pada April 2022, Agustus 2022, dan Desember 2022.
"Ganjar mengalami kenaikan dari 33,4 persen pada Agustus 2022 menjadi 37,1 persen pada Desember 2022," ujar Roki.
Roko menyampaikan elektabilitas Anies saat ini berada di angka 30,2 persen pada Desember 2022. Sementara Prabowo Subianto mengalami penurunan dari 33,3 persen (Agustus 2022) ke 27,5 persen pada Desember 2022.
Survei dilakukan pada 12-17 Desember 2022. Sampel dipilih secara acak menggunakan metode multi-stage random sampling. Jumlah sampel 1.120, margin of error (MoE) survei ini sebesar +/- 2,92 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.
Proses survei dilakukan dengan wawancara secara tatap muka menggunakan kuesioner terstruktur.
TAGS : Ganjar Pranowo Gubernur Jateng Survei Indo Riset Elektabilitas Ganjar PranowoSentimen: positif (57.1%)