Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Cimahi, Tambora, Tanah Sereal
Kasus: pencurian
Pria Paruh Baya Tertangkap Basah Curi Gerobak Sampah untuk Penuhi Kebutuhan Hidup Keluarga
Prfmnews.id Jenis Media: Nasional
PRFMNEWS – Seorang pria paruh baya ketahuan mencuri gerobak sampah di Kelurahan Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat (Jakbar).
Pria paruh baya, Duro (50) yang dipergoki sedang mencuri gerobak sampah di Tambora ini bahkan nyaris menjadi korban amuk warga sekitar.
Kronologis Duro diamankan saat mencuri gerobak sampah dengan menyamar sebagai petugas kebersihan demi mencukupi kebutuhan hidup ini diungkap Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama.
Baca Juga: Ditangkap Polisi, Pelaku Penculikan Malika Punya Banyak Nama, Selalu Bawa Korban di Gerobak Pemulung
Kapolsek Tambora menjelaskan upaya pencurian gerobak sampah itu terjadi pada Senin, 2 Januari 2023 sekira pukul 15.40 WIB.
Sebelum beraksi, pelaku berpura-pura memakai seragam Unit Pelaksana Kebersihan (UPK) Badan Air, Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta.
Pelaku berupaya menyamar dengan cara tersebut agar tidak dicurigai warga. Ia pun menyasar gerobak sampah yang berada di samping pos RW 15.
Baca Juga: Penculik Malika Ajak Korban untuk Ikut Memulung
"Baju ini adalah modusnya agar warga tidak curiga saat pelaku mencuri gerobak sampah," kata Putra, dikutip prfmnews.id dari PMJ News.
Namun, lanjutnya, aksi tersebut dipergoki seorang warga yang melihat pelaku sedang membawa gerobak sampah curiannya.
Warga tersebut menyadari bahwa wajah pelaku bukanlah seorang petugas yang biasa memungut sampah di sekitar wilayah itu.
Baca Juga: Polres Cimahi Gagalkan Aksi Komplotan Pencuri Kendaraan
Hingga akhirnya pelaku diamankan ke Polsek Tambora dan menjalani mediasi dengan warga sehingga kasus tersebut berujung damai.
Kepada polisi dan warga, pelaku mengaku terpaksa melakukan aksi tak terpuji tersebut demi memenuhi kebutuhan hidup keluarganya.
"Kemudian pelaku mengakui kesalahannya dan memohon maaf kepada warga," pungkasnya.***
Sentimen: negatif (100%)