Sentimen
Positif (99%)
3 Jan 2023 : 21.15
Partai Terkait

Lampaui Target, Sandiaga Uno Sebut Kunjungan Wisatawan Mancanegara Tembus 5,2 Juta Selasa, 03/01/2023, 21:15 WIB

3 Jan 2023 : 21.15 Views 3

Wartaekonomi.co.id Wartaekonomi.co.id Jenis Media: News

Lampaui Target, Sandiaga Uno Sebut Kunjungan Wisatawan Mancanegara Tembus 5,2 Juta
Selasa, 03/01/2023, 21:15 WIB
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno mengatakan kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) selama tahun 2022 mencapai 5,2 juta wisman. Angka tersebut melebihi target pemerintah, yakni 3,6 juta wisman.

"Di beberapa destinasi unggulan seperti Bali, kebangkitannya sudah sangat terlihat dan target kunjungan wisman terlampaui di tahun ini," kata Sandiaga Uno di Istana Negara, Jakarta, Senin (2/1/2023).

Sementara itu di sektor ekonomi kreatif Sandiaga Uno menyebut nilai tambahnya hampir menyentuh angka Rp300 triliun.

Namun, menurut Sandiaga Uno, hal yang paling menggembirakan pada 2022 adalah penambahan jumlah tenaga kerja pariwisata dan ekraf. 

Serapan tenaga kerja memproyeksi tenaga kerja di sektor ini bertambah 1,1 juta pada 2022. Ternyata realisasinya, kata Sandiaga Uno, di atas 3 juta pekerja.

"Jadi 3 kali lipat dari prediksi. Ini yang mendorong bangkitnya kesejahteraan masyarakat dan juga dirasakannya peningkatan mata pencaharian," ucapnya.

Baca Juga: PDIP Yakin Jokowi Akan Reshuffle: Biasanya Rabu Pon

Sentimen: positif (99.4%)