Sentimen
Negatif (72%)
3 Jan 2023 : 17.19
Partai Terkait

Hasto Ditugaskan Mega Menghadap Jokowi Kemarin, Bahas Reshuffle?

4 Jan 2023 : 00.19 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: News

Hasto Ditugaskan Mega Menghadap Jokowi Kemarin, Bahas Reshuffle?
Jakarta -

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto mengaku ditugasi Ketum Megawati Soekarnoputri menemui Presiden Jokowi belum lama ini. Apa yang dibicarakan?

Mulanya Hasto membeberkan dirinya baru saja menemui Jokowi. Hasto mengatakan perintah Megawati itu untuk menyampaikan undangan kepada Jokowi agar menghadiri acara HUT PDIP.

"Kemarin kami ditugaskan untuk menghadap Presiden Jokowi, kemarin diterima oleh beliau jam 14.30 WIB, kami sampaikan sekaligus mengundang Bapak Presiden Jokowi karena nanti ada dua agenda (acara HUT PDIP). Pada tanggal 10 Januari yang pertama outdoor kemudian dilanjutkan dengan indoor," kata Hasto, Selasa (3/1/2023).

-

-

Apakah ada bahasan khusus soal reshuffle? Hasto menyebut reshuffle hak sepenuhnya Presiden Jokowi.

"Ibu Mega menugaskan saya kemarin untuk bertemu Bapak Presiden Jokowi. Kalau hal yang terkait dengan reshuffle itu kan ranahnya presiden," katanya.

Menurut Hasto, langkah reshuffle kabinet menjadi sepenuhnya kewenangan Jokowi. Namun lanjutnya, sebelum mengambil keputusan reshuffle, Jokowi melakukan komunikasi politik dahulu dengan parpol-parpol di koalisi pemerintahan, termasuk dengan Megawati Soekarnoputri.

"Dan sebelum mengambil keputusan, Presiden Jokowi melakukan komunikasi politik partai pendukungnya, khususnya dengan ibu Megawati Soekarnoputri. Sehingga itu bukan ranah kami. Itu ranah pemimpin tertinggi dari PDI Perjuangan yaitu Megawati Soekarnoputri," ujar dia.

(fca/gbr)

Sentimen: negatif (72.7%)