Sentimen
Positif (78%)
2 Jan 2023 : 21.55
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

Klinik Utama Rawat Jalan RSUD Parung Mulai Beroperasi, Segini Biaya Operasionalnya!!

3 Jan 2023 : 04.55 Views 2

JabarEkspress.com JabarEkspress.com Jenis Media: News

Klinik Utama Rawat Jalan RSUD Parung Mulai Beroperasi, Segini Biaya Operasionalnya!!

Jabarekspres.com – Pemerintah Kabupaten Bogor telah meresmikan klinik Utama Rawat Jalan yang berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Parung pada Kamis (29/12) lalu.

Namun tentunya peresmian itu, membutuhkan biaya operasional untuk berjalannya klinik itu. Pemkab Bogor menggelontorkan anggaran hingga Rp10 miliar untuk mengoperasikan Klinik Utama Rawat Jalan Spesialis di RSUD Parung.

Kepala Bidang Sumber Daya Kesehatan pada Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Bogor, Anni Bersari Kristina menjelaskan, biaya operasional sebesar itu untuk satu tahun berjalan.

”Itu untuk selama satu tahun mulai dari listrik,  air, telepon, makan, minum dan gaji yang bekerja,” ujarnya kepada media Senin (2/1).

Dari Rp 10 miliar itu, dibiayai oleh Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bogor.

Kehadiran Klinik Utama Rawat Jalan merupakan upaya yang dilakukan Pemkab Bogor untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat kabupaten Bogor sesuai dengan program Bogor Sehat.

Sementara itu, Kepala Dinkes Kabupaten Bogor, Mike Kaltarina mengatakan, Klinik Utama Rawat Jalan Parung merupakan fasilitas kesehatan yang dinanti dan dicita-citakan masyarakat Bogor Utara untuk mendapatkan akses pelayanan kesehatan yang muda.

Sentimen: positif (78%)