Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Bogor
Tokoh Terkait
Bima Arya
Alhamdulilah! Masjid Agung Kota Bogor Kembali Beroperasi untuk Beribadah, Ini Pesan Bima Arya
JabarEkspress.com Jenis Media: News
BOGOR – Pasca sempat ditutup sementara sekitar enam tahun, Masjid Agung Kota Bogor akhirnya kembali dapat digunakan jamaah untuk beribadah.
Kumandang Adzan Ashar pada Sabtu, 31 Desember 2022 mengawali kembali dibukanya Masjid Agung Kota Bogor yang berada di kawasan Alun-alun Kota Bogor tersebut. Hal itu disambut oleh ribuan jamaah warga Bogor yang melakukan shalat berjamaah ditutup dengan doa bersama unsur Forkompimda Kota Bogor.
Wali Kota Bogor, Bima Arya menyampaikan rasa syukurnya karena diberikan kesempatan untuk bisa menjalin silaturahmi dalam penggunaan Masjid Agung Kota Bogor bersama masyarakat.
“Bismillah semua dengan ikhlas melangkahkan kaki ke sini untuk bersama-sama mendapatkan barokah dari Allah,” ungkapnya dihadapan ribuan jamaah.
Bima Arya mengakui bahwa pembangunan masjid tersebut belum sepenuhnya 100 persen rampung, namun ia mengajak semua untuk bersyukur karena di penghujung tahun 2022 dalam momentum pergantian tahun Masjid Agung bisa kembali digunakan.
“Banyak yang bertanya pak wali mengapa panjang sekali masjidnya, kenapa lama sekali pembangunannya. Memang diawal ada beberapa persoalan terkait dengan konstruksi bangunan sehingga harus disempurnakan dan diperbaiki,” sebutnya.
Dia menilai, proses pembangunan masjid itu sebagai pembelajaran di masa yang akan datang, dan pihaknya mengajak semua untuk menjemput masa depan dengan meniatkan untuk memakmurkan masjid agung.
“Saya sangat berterima kasih kepada teman-teman di DPRD yang telah begitu mendukung mengalokasikan dana hingga hari ini kita ada di sini,” tuturnya.
Sentimen: positif (91.4%)