Sentimen
Positif (100%)
24 Des 2022 : 04.45
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

Tokoh Terkait

Jajanan Kuliner Legendaris di Bogor Permai, dari Es sampai Sate

24 Des 2022 : 11.45 Views 2

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

Jajanan Kuliner Legendaris di Bogor Permai, dari Es sampai Sate

AYOBOGOR.COM -- Banyak pilihan wisata kuliner di Kota Bogor. Mulai dari makanan legendaris yang telah diwariskan turun temurun sampai santapan kekinian yang instagramable.

Salah satu titik wisata kuliner Kota Bogor yang paling terkenal adalah di Bogor Permai. Kawasan ini dikenal sebagai salah satu tempat berkumpulknya pedagang kaki lima dengan cita rasa juara.

Di Bogor Permai, banyak jajanan yang bisa Anda coba untuk wisata kuliner dengan harga yang tidak begitu mahal.

Baca Juga: Heboh Penemuan Granat di Bojonggede, Tergeletak di Galian Kuburan

Dikutip dari Youtube Channel Si Bos Erik, berikut adalah tiga makanan legendaris yang bisa Anda cicipi saat bertandang ke kawasan Bogor Permai.

1. Siomai Bogor Permai

Rekomendasi jajanan legendaris pertama di Bogor Permai adalah Siomai Bogor Permai. Lokasi jajanan ini terletak tepat di samping Yogya Juction.

Isian siomai Bogor Permai sendiri hampir sama dengan jajanan serupa di tempat lain. Ada kentang, telur, siomai, kol, dan tahu. Namun yang membuat nikmat adalah bumbu kacangnya yang lezat.

2. Es Sekoteng Bogor Permai

Jajanan legendaris kedua yang wajib dicoba adalah Es Sekoteng Bogor Permai. Secara tampilan, es ini terdiri dari alpukat, biji delima sagu, kelapa, susu, dan es.

Baca Juga: Renungan Alkitab Yesaya 9:6 Tentang Kelahiran Tuhan Yesus di Hari Natal, Penuh Makna!

Sensasi segar akan terasa saat Anda menyantap jajanan ini. Rasanya yang manis pun dapat memperbaiki suasana hati kita. Satu porsi Es Sekoteng Bogor Permai dibandrol senilai Rp17 ribu.

3. Sate Padang Mak Itam

Kuliner legendaris selanjutnya di Bogor Permai adalah Sate Padang Mak Itam. Selain diguyur bumbu sate padang, jajanan ini ditaburi bawang gorengnya sangat banyak.

Bumbu sate padangnya pun lezat. Kuliner ini akan semakin nikmat saat ditambah lontong. Potongan dagingnya juga besar-besar. Harga satu porsi Sate Padang Mak Itam hanya Rp20 ribu.

Baca Juga: Bendungan Ciawi dan Sukamahi Diresmikan Jokowi, Harapan Jakarta Bebas Banjir

Demikian informasi tentang deretan kuliner legendaris di Bogor Permai yang harus Anda coba. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda.

Sentimen: positif (100%)