Sentimen
Negatif (86%)
23 Des 2022 : 15.00
Partai Terkait

Jelang Tahun Politik 2024 Sedikit Memanas, Jokowi Minta Hindari Ini

23 Des 2022 : 15.00 Views 2

Gatra.com Gatra.com Jenis Media: Nasional

Jelang Tahun Politik 2024 Sedikit Memanas, Jokowi Minta Hindari Ini

Jakarta, Gatra.com – Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan publik bahwa memasuki tahun politik 2024 sedikit memanas, sehingga perlu menjaga kedamaian agar keadaan tidak terlalu panas.

"Saya mengajak seluruh kader Partai Hanura agar ikut menjaga kondisi politik yang adem, menghindari ujaran kebencian, menghindari hoaks, menghindari fitnah, menghindari saling hujat," kata Jokowi saat menyampaikan sambutannya di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Pusat, Rabu (21/12).

Baca Juga: Soal Verifikasi Peserta Pemilu 2024, Jokowi: Itu Urusan KPU Tapi yang Dituduh Istana

Menurut Jomowi, stabilitas politik sangat diperlukan sekali dalam pembangunan negara dan pertumbuhan ekonomi Indonesia. Keadaan ekonomi secara global sedang krisis. apabila ditambah dengan situasi memanas oleh politik akan mengganggu perekonomian negara.

"Beberapa negara sudah masuk ke jurang resesi, kemudian kita di sini politiknya panas. Ini akan menganggu pertumbuhan ekonomi kita. Ini yang harus kita jaga bersama-sama. Tetap mengutamakan kerukunan, persatuan, dan kesatuan bangsa," katanya.

Ia kembali mengingatkan pentingnya memiliki rasa gotong-royong terhadap seluruh elemen bangsa supaya negara Indonesia bisa bertransformasi menjadi negara maju.

Baca Juga: Perayaan Meriah HUT Hanura ke-16 Tahun dan Kejutan Jokowi Datang Didampingi Ma'ruf Amin

"Sekali lagi, agar kita mampu menghadapi tantangan-tantangan berat ke depan, kita butuh situasi yang kondusif. Kita butuh kedewasaan dalam berpolitik dan berdemokrasi," ucapnya.

42

Sentimen: negatif (86.5%)