Sentimen
Positif (95%)
19 Des 2022 : 01.02
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Klaten, Purworejo, Bantul

PDHI DIY Terima Tanah Wakaf, Segera Dibangun Perluasan Pondok Pesantren

19 Des 2022 : 01.02 Views 3

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

PDHI DIY Terima Tanah Wakaf, Segera Dibangun Perluasan Pondok Pesantren

 

BANTUL -  Persaudaraan Djamaah Haji Indonesia ( PDHI) Yogyakarta  menerima penyerahan  tanah wakaf seluas 1.729 meter persegi dari Messayu Sinta Dewo binti Basuki Dewo di Joho Proketen Trimurti Srandakan Bantul.

 

Selanjutnya tanah tersebut akan dimanfaatkan untuk bangunan perluasan Pondok Pesantren Al Khoir PDHI. Terdiri bangunan ruang belajar , asrama santri dan aula.

 

Peletakan batu pertama pembangunan perluasan pondok pesantren Al Khoir PDHI dilaksanakan Minggu (18/12/2022) oleh Kabag Kesra Bantul  Pambudi Ariffin Rakhman SIP mewakili Bupati Bantul, keluarga Messayu Sinta Dewo dan pengurus PDHI DIY.

 

Bertepatan dengan acara Pengajian rutin Jumat Pon yang dihadiri sekitar 6.000 orang, datang dari wilayah Purworejo sampai Klaten, sekaligus menggalang dana untuk pembangunan pondok.

 

Kabag Kesra Bantul, Pambudi Ariffin Rakhman SIP mewakili Bupati Bantul mengemukakan, pembangunan pondok pesantren memujudkan salah satu misi Bantul yang harmonis , sejahtera dan berkeadilan. "Juga membangun sumberdaya manusia yang luhur, berkarakter dan berbudaya," ungkap Pambudi.

 

Sementara ketua panitia Drs H Sudadi, mengatakan pembangunan pengembangan pondok di suatu desa, akan menguntungkan warga sekitar. Karena masyarakat menjadi lebih tenang dengan pondok tersebut.

 

Dalam kesempatan tersebut, diserahkan piala kejuaraan lomba tahfidz anak- anak dalam memperingati hari kelahiran ke-72 Fatayad NU. Sebagai juara 1- Salvia Cahya Kirana ,2- Alifia Yuni Humair. Serta kejuaraan lomba lainnya. (Jdm)

Sentimen: positif (95.5%)