Sentimen
Positif (96%)
17 Des 2022 : 18.06
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Club Olahraga: Bali United

Begini Kondisi Pemain Timnas Indonesia Jelang Piala AFF 2022

18 Des 2022 : 01.06 Views 3

Rakyatku.com Rakyatku.com Jenis Media: News

Begini Kondisi Pemain Timnas Indonesia Jelang Piala AFF 2022

Timnas Indonesia (foto: PSSI)

"Kondisi tim bagus, kami fokus ke pertandingan Piala AFF 2022. Meski begitu, masih ada evaluasi dan perbaikan untuk tim," kata Shin Tae-yong.

RAKYATKU.COM -- Timnas Indonesia terus dimatangkan oleh pelatih Shin Tae-yong jelang mengikuti Piala AFF 2022. Saat ini, skuad Garuda dipoles taktik dan strateginya pada pemusatan latihan di Bali United Training Center.

Piala AFF 2022 digelar mulai 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023. Indonesia yang masuk ke dalam Grup A bakal melakoni laga perdananya dengan menjamu Kamboja pada 23 Desember mendatang.

"Kondisi tim bagus, kami fokus ke pertandingan Piala AFF 2022. Meski begitu, masih ada evaluasi dan perbaikan untuk tim," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga : Shin Tae-yong Puas Dengan Perkembangan Pemain Timnas Indonesia Jelang Piala AFF 2022

Pelatih asal Korea Selatan ini juga sudah mengantisipasi bila seandainya Elkan Baggott tidak dapat bergabung bersama skuad Garuda.

"Bila Elkan Baggott tidak bisa bergabung, saya sudah mennyiapkan opsi lain dan antisipasi. Jika dia tidak bergabung memang jadi masalah, tapi kita harus mengatasinya dengan baik," tambahnya.

Sementara terkait kondisi striker Ilija Spasojevic, Shin menyatakan bahwa Spaso saat ini sudah mengalami perubahan. Spaso bergabung bersama skuad Garuda di pemusatan latihan Bali karena menggantikan Dimas Drajad yang mengalami cedera.

Baca Juga : Kesampingkan Target Pribadi, Egy Maulana Hanya Ingin Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2022

"Spaso berubah juga, fisiknya jadi lebih baik dan mentalnya pun berubah. Jadi saya menantikan Spaso pasti bisa menunjukkan yang lebih baik dari Spaso yang dulu," jelas Shin Tae-yong.

Pada ajang Piala AFF 2022, Indonesia berada di grup A bersama Kamboja, Brunei Darussalam, Filipina dan juara bertahan Thailand.

Sentimen: positif (96.9%)