Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Pemilu 2019
Tokoh Terkait
1,8 Juta WNI di Luar Negeri Terdaftar dalam Pemilih Pemilu 2024
Solopos.com Jenis Media: News
SOLOPOS.COM - Ilustrasi pencermatan data pemilih (JIBI/Solopos/Dok)
Solopos.com, JAKARTA — Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) menyerahkan Data Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) Luar Negeri (LN) berjumlah lebih dari 1,8 juta jiwa kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu (14/12/2022).
Kemenlu menyerahkan data tersebut untuk Pemilu 2024. Staf Ahli Bidang Sosial Budaya dan Pemberdayaan Masyarakat Indonesia di Luar Negeri, Siti Nugraha Mauludiah, mengatakan DP4 LN didapatkan setelah Kemenlu melakukan pemutakhiran data. Proses tersebut melibatkan seluruh perwakilan yang ada di berbagai negara.
PromosiTokopedia Card Jadi Kartu Kredit Terbaik Versi The Asian Banker Awards 2022
Kemenlu juga melakukan verifikasi kembali dengan menggunakan nomor induk kependudukan (NIK) untuk mencegah data ganda.
“Setelah melalui proses pemutahiran dan cleansing data tersebut total WNI luar negeri yang kami serahkan hari ini sebagai DP4 LN sebanyak 1.806.714 jiwa. Terdiri dari 1.064.755 perempuan dengan 935 jiwa akan mencapai tahap usia pemilih. Dan 740.105 laki-laki dengan 990 jiwa yang akan mencapai usia pemilih,” jelas Siti dalam siarannya di kanal YouTube KPU RI, Rabu (14/12/2022).
Dia menekankan data warga negara Indonesia (WNI) di luar negeri akan terus berubah. Oleh sebab itu, Kemenlu akan intens berkomunikasi kepada perwakilannya di seluruh luar negeri.
Baca Juga : DPR Usul Nomor Urut Parpol Peserta Pemilu 2019 Tak Diubah pada 2024
“Kemenlu dan seluruh perwakilan RI terus melakukan proses pemutakhiran data secara berkesinambungan,” ujarnya.
Siti menekankan seluruh WNI yang ada di luar negeri masih mempunyai hak untuk memilih dalam Pemilu 2024. Kemenlu akan terus bekerja sama dengan KPU untuk kepastian keikutsertaan WNI di luar negeri pada Pemilu 2024.
“Kami juga siap mengembangkan integrasi Portal Peduli WNI dengan sistem pendataan pemilu atau Sidahlih KPU untuk meningkatkan kualitas dan keakuratan data pemilih,” ungkap Siti.
Dia optimistis penyelenggaraan Pemilu 2024 di luar negeri akan berjalan lancar dan sukses.
Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul Kemlu Serahkan 1,8 Juta Data WNI di Luar Negeri untuk Pemilu 2024
Sentimen: positif (88.3%)