Sentimen
Positif (87%)
13 Des 2022 : 14.20
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Depok, Yogyakarta, Sleman

Kaesang Tertawa Ketika Ma'ruf Amin Beri Nasehat Pernikahan Soal Perempuan

13 Des 2022 : 21.20 Views 3

Bisnis.com Bisnis.com Jenis Media: Nasional

Kaesang Tertawa Ketika Ma'ruf Amin Beri Nasehat Pernikahan Soal Perempuan

Bisnis.com, JAKARTA - Kaesang Pangareb terlihat tertawa saat Wapres Ma'ruf Amin memberikan nasehat pernikahan, tepatnya ketika wakil presiden itu menyebut ada perempuan yang tak mau berhenti bicara.

Saat itu, Ma'ruf menjelaskan, ada ada banyak jenis perempuan. Dia mengatakan ada perempuan yang sulit bicara, ada juga yang sebaliknya.

"Ada perempuan yang kalau bicara, tidak mau berhenti. Kalau suaminya satu kalimat, istrinya kayak petasan, 'Tototot', ada," ujar Ma'ruf dalam acara Akad Nikah Kaesang Pangareb dengan dan Erina Gudono di Pendopo Agung Royal Ambarukkmo, Sleman, DI Yogyakarta, Sabtu (10/12/2022).

Mendengar itu, Kaesang terlihat tertawa. Erina yang duduk di sampingnya hanya terlihat tersenyum.

Ma'ruf melanjutkan, ada juga perempuan yang sulit tersenyum namun ada yang senyumnya selalu tampak. Pun, ada yang penurut dan ada yang galak.

Tak hanya soal perempuan, dia juga mengatakan seorang lelaki juga banyak kekurangan.

"Mungkin waktu belum nikah belum tahu seperti apa suaminya itu. Tapi setelah nikah mungkin tahu, misalnya tahu-tahu kalau tidur ngorok, misalnya," jelas Ma'ruf.

Oleh sebab itu, Ma'ruf menekankan baik Kaesang maupun Erina harus menerima pasangannya apa adanya.

"Nabi sendiri mengajarkan, kalau ada seorang tidak suka satu sisi dengan istrinya, pasti ada sisi lain yang sangat kita sukai," ucapnya.

Sebelumnya, Kaesang resmi menikahi Erina di depan hadapan petugas pencatat nikah dari Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Depok, Sleman, Yogyakarta, Muhammad Wiyono dan wali nikah Allen Adam Rinaldu Gudono yang merupakan kakak kandung dari Erina. 

“Saya terima nikahnya Erina Sofia Gudono binti Muhammad Gudono dengan mas kawin tersebut dibayar tunai,” ujar Kaesang. 

Dalam prosesi akad tersebut, Kaesang mengucapkan ijab kabulnya dengan lancar. Ijab kabul tersebut kemudian dinyatakan sah oleh kedua saksi, yakni Menteri Sekretaris Negara Pratikno yang menjadi saksi untuk pihak Erina dan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono saksi untuk pihak Kaesang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak Video Pilihan di Bawah Ini :


Sentimen: positif (87.7%)