Bawaslu Selayar ajak masyarakat ikut awasi perekrutan PPK
Elshinta.com Jenis Media: Politik
Anggota Bawaslu Kabupaten Selayar serius mengawasi proses tahapan seleksi PPK di Kabupaten Kepulauan Selayar. ANTARA/HO-Bawaslu Selayar
Elshinta.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Kepulauan Selayar mengajak partisipasi masyarakat untuk ikut mengawasi perekrutan panitia pemilihan kecamatan (PPK) di daerah itu.
Ketua Bawaslu Kabupaten Selayar Suharno saat dihubungi dari Makassar, Minggu, mengatakan bahwa pihaknya siap melakukan penelusuran berdasarkan informasi dari masyarakat tentang calon yang menyalahi aturan yang berlaku.
"Pada saat ini belum ditemukan pelanggan dalam seleksi PPK. Namun, jika dalam pengawasan ada yang terlewati, terbuka ruang bagi masyarakat untuk menanggapi dan memberikan laporan terkait dengan calon yang bersangkutan," ujarnya.
Suharno mengatakan bahwa pihaknya terus fokus melakukan pengawasan sejak pendaftaran sampai dengan tahapan seleksi bagi para calon PPK.
Ia mengingatkan kembali jika peran serta masyarakat begitu penting untuk mendapatkan para petugas PPK yang dapat menjaga kredibilitas mereka.
"Jika ada masyarakat yang memiliki informasi soal calon yang tidak memenuhi syarat, apalagi merupakan tim-tim kampanye, kami berharap masyarakat segera memberikan informasi agar segera menelusurinya," kata dia.
Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Parmas, dan Humas Bawaslu Selayar Abdul Kadir berharap calon PPK terpilih nantinya memang berkualitas dalam SDM dan tidak ada bermasalah terkait dengan integritas, netralitas, dan memastikan tidak terlibat dalam partai politik (parpol).
Menurut dia, kriteria ini sangat penting terhadap kinerja para PPK saat bertugas melaksanakan kewajibannya pada Pemilu 2024.
Abdul Kadir mengatakan bahwa pihaknya membutuhkan partisipasi masyarakat Kabupaten Kepulauan Selayar ikut terlibat aktif pengawasan. Apabila ada yang tidak puas atas seleksi, bisa mengadukan ke Bawaslu Kabupaten Kepulauan Selayar.
"Saya berharap seluruh jajaran penyelenggara pemilu melaksanakan tugas dan fungsinya dengan baik. Selalu menjaga integritas dan profesionalisme ketika menjalankan tugasnya dalam mengawasi Pemilu 2024," ujarnya.
Sentimen: netral (78%)