Sentimen
Negatif (57%)
9 Des 2022 : 05.13
Tokoh Terkait

Partai Masyumi Ajukan Hak Uji Materi di MA Terkait PKPU

9 Des 2022 : 12.13 Views 2

Keuangan News Keuangan News Jenis Media: Nasional

Partai Masyumi Ajukan Hak Uji Materi di MA Terkait PKPU

KNews.id-Partai Masyumi mengajukan Permohonan Hak Uji Materil di Mahkamah Agung Republik Indonesia terhadap Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 4 Tahun 2022 tentang Pendaftaran, Verifikasi dan Penetapan Partai Politik Peserta Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah.

Demikian dikatakan Ketua Umum Partai Masyumi Ahmad Yani dalam pernytaan kepada redaksi keuangannews, Rabu (7/12/2022). “Pengujian ini bermaksud untuk membatalkan ketentuan dalam PKPU 4/2022 khusunya mengenai Pasal 10, pasal 14, Pasal 19, Pasal 22 ayat (1), (2), (3), Pasal 25 ayat (1) dan Pasal 141. Partai Masyumi menganggap bahwa belakunya ketentuan Pasal-pasal PKPU itu telah merugikan hak konstitusionalnya untuk ikut menjadi peserta Pemilu 2024,” ungkapnya.

Ahmad Yani mengatakan, berlakunya PKPU tersebut telah menciderai asas-asas pemilu yang sebagaimana dituangkan dalam UUD NRI 1945 dan Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 Tentang Pemilihan Umum.

Sentimen: negatif (57.1%)