Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Karanganyar, Yogyakarta, Gedong, Solo
Tokoh Terkait
Sambut Pernikahan Kaesang dan Erina, Warga Solo Gelar Syukuran di Pasar
Indozone.id Jenis Media: News
INDOZONE.ID - Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono disambut antusias oleh masyarakat, terutama warga Solo. Bahkan, mereka menyampaikan doa dan harapan dengan menggelar syukuran pada Selasa, 6 Desember 2022 lalu.
Dalam acara yang dilaksanakan di Pasar Gede itu, mereka membawa empat tampah berisi nasi tumpeng sebagai simbol keselamatan dan keberkahan serta poster Pak Jokowi Unduh Mantu.
Seniman dan warga Solo syukuran pernikahan Kaesang dan Erina. (Z Creators/Purwanto)Acara diawali dengan lantunan tembang Pangkur Gedong Kuning yang dilantunkan pesinden asal Jaten, Karanganyar, Nur Handayani. Tembang tersebut bermakna sebagai penolak bala dan mengusir aura negatif agar pernikahan Kaesang dan Erina di Yogyakarta dan Solo berjalan lancar.
Warga terlihat begitu akrab dalam momen acara doa bersama ini yang juga dibarengi dengan pembagian hasil bumi yang dikemas tumpengan untuk dinikmati bersama.
Pasar Gede Solo lokasi syukuran pernikahan Kaesang dan Erina. (Z Creators/Purwanto)Usai akad nikah, acara ngunduh mantu Kaesang dan Erina akan berlangsung pada 11 Desember 2022 yang diawali dengan prosesi kirab kereta kuda dari Loji Gandrung menuju Pura Mangkunegaran.
Artikel menarik lainnya:
Bikin cerita serumu dan dapatkan berbagai reward menarik! Let’s join Z Creators dengan klik di sini.
Z CreatorsSentimen: negatif (66.7%)