Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Guntur
Tokoh Terkait
Heboh Anies Naik Private Jet, Guntur Romli: yang Bayarin Bohir Oligarki?
Vivanews.com Jenis Media: Nasional
Selasa, 6 Desember 2022 - 00:00 WIB
VIVA Politik - Safari politik Anies Baswedan saat ke Sumatera Barat dengan menggunakan private jet disorot sejumlah pihak. Salah satunya pegiat media sosial Guntur Romli yang heran dengan Anies.
Kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI) itu menyindir Anies seperti keluyuran politik dengan menggunakan jet pribadi. Guntur menyampaikan sindiran ke Anies melalui cuitan di Twitter. VIVA sudah mengkonfirmasi cuitan tersebut dan dipersilakan Guntur untuk mengutipnya.
Dia melontarkan sindiran karena Anies dianggapnya pernah mengaku-ngaku merakyat. Selain itu, Guntur bilang Anies sempat pamer pakai pesawat kelas ekonomi saat ke Bali.
Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Guntur Romli.Menurut dia, untuk private jet yang dipakai Anies ada tiga kemungkinan. Salah satu kemungkinan itu terkait dugaan bohir oligarki yang menyediakan fasilitas tersebut.
"Keluyuran politik Anies pakai pesawat jet pribadi. Munafik ngaku2 merakyat. Pdhal sblumnya pamer pake kelas ekonomi ke Bali. Ada 3 kemungkinan:
1. Pesawat itu punya Anies?
2. Sewa, yg pasti harga sewa mahal, siapa yg bayarin? Bohir oligarki?
3. Disediakan oleh bohir oligarki?" tulis Guntur dikutip dari akun Twitternya, @GunRomli yang dikutip pada Senin, 5 Desember 2022.
Dalam cuitan lainnya, Guntur juga sampai menelusuri jenis private jet yang dipakai Anies.
"Dari @flightradar24 nemu dah, pesawat yg dipakai Pak Anies. Jenis Embraer Legacy 650. Register Caymen Island, Coutry Origin Swiss. Wow mantap..???? Jgn tnya saya, siapa pemiliknya YNTKTS," tambah Guntur.
Safari politik Anies Baswedan bersama Partai Nasdem di Sumatera UtaraAnggota Tim Pemenangan Pemilu DPP NasDem Jawa 1, Bestari Barus membantah private jet yang dipakai Anies karena dibayarin bohir oligarki. Dia mengatakan private jet yang dipakai Anies untuk mempercepat kegiatan safari politik sebagai bakal capres Nasdem untuk bertemu dengan masyarakat.
"Mungkin karena belum update bahwa itu berdasar kebutuhan percepatan. Biasanya pak Anies selalu gunakan pesawat komersil kelas ekonomi," kata Bestari saat dikonfirmasi VIVA terpisah, Senin, 5 Desember 2022.
Dia mengatakan untuk safari politik kali ini punya jadwal yang padat. Ia bilang layanan pesawat komersil tidak dapat mengakomodir kebutuhan effesiensi waktu.
"Harus bolak balik Jakarta dulu penerbangan nya. Tidak bisa dari satu provinsi ke provinsi lainnya. Harus selalu via Jakarta," sebut Bestari.
Sentimen: negatif (76.2%)