Sentimen
Positif (98%)
3 Des 2022 : 17.00
Informasi Tambahan

Agama: Kristen, Katolik

Kab/Kota: Kudus

Renungan Harian Kristen Saat Teduh Minggu 4 Desember 2022 Bagiku Hidup Adalah Kristus, Mati adalah Keuntungan

4 Des 2022 : 00.00 Views 2

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Renungan Harian Kristen Saat Teduh Minggu 4 Desember 2022 Bagiku Hidup Adalah Kristus, Mati adalah Keuntungan

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM – Bacaan renungan harian Kristen saat teduh Minggu 4 Desember 2022 adalah Filipi 1:12-26 tentang kesaksian Paulus dalam Penjara dengan renungan ayat Bagiku Hidup Adalah Kristus, Mati adalah Keuntungan ((Flp 1:21)

Bacaan untuk renungan harian Kristen hari ini mengajarkan kepada kita tentang sikap kepastian dalam mewartakan Injil Yesus, pewartaan tanpa ada perhitungan, dan maksud keji di sampingnya.

Apa pesan bacaan untuk renungan harian Kristen saat Minggu 4 Desember 2022 untuk kita?

Baca Juga: Injil Renungan Katolik Hari ini Minggu 4 Desember 2022 Ia Akan Membaptis Kamu dengan Roh Kudus dan Api

Dalam misi pewartaan Paulus tentang kabar sukacita Injil kepada seluruh penjuru dunia ternyata membawanya kepada sebuah kondisi hidup yang tragis.

Bukan sebuah karya yang mudah untuk dilaksanakan, sebab dibaliknya ada konsekuensi berat yang harus ditanggung.

Paulus harus menerima kenyataan penolakan, penghinaan, dan bahkan dipenjara.

Akan tetapi sikap keteguhan hati, konsekuensi yang diterima siap ditanggung olehnya, sikap keberanian, dan ketaatan hati dalam mewartakan Injil tidak menyurutkan semangatnya.

Baca Juga: Khotbah Katolik Misa Minggu Adven II 4 Desember 2022 Bertobatlah, Sebab Kerajaan Surga Sudah Dekat

Dalam penjara yang sadis dan keji, dirinya tetap bersaksi tentang Kristus yang hidup dan sang Penyelamat.

Bacaan untuk renungan harian Kristen hari ini Minggu 4 Desember 2022 mengingatkan kita bahwa jika seseorang sudah jatuh cinta dengan orang yang dia sayang dan suka maka amat sangat sulit melepaskan dia.

Selain itu sikap melakukan apa saja untuk sang kekasih yang dicintai itu akan ia kedepankan, sebab sangat luaslah cintanya untuk dia.

Begitupun dengan Paulus yang sudah sangat taat dan cinta kepada Kristus sehingga ia melakukan apa saja demi Yesus Kristus.

Baca Juga: PPPK CPNS 2023 Dibuka Lagi, Formasi PPPK Guru Ada Kabar dari Mendikbud, Nakes Tergantung Pemda?

Demi Injil, ia rela melakukan apa saja dan menderita karenanya. Apa pun tidak lagi penting baginya, asalkan Kristus diberitakan.

Paulus, para rasul lainnya, juga jemaat di Filipi memberitakan Kristus dengan sepenuh hati. Mereka tak kenal lelah untuk itu.

Namun, ada saja orang yang menolak, melawan, mengumpat, dan mengolok-olok Kristus.

Akan tetapi, bagi Paulus, apa pun motif orang dalam berkata-kata tentang Kristus, hal itu tetap dianggapnya sebagai usaha menyebarkan berita tentang Kristus.

Baca Juga: Switch Off TV Analog Sudah Diberlakukan, Ini Cara Mendapatkan STB Gratis!

Paulus meyakini bahwa Roh Kudus bekerja di dalamnya agar Injil terus semakin tersebar.

Mari kita menjadi pewarta Injil untuk sesama.

Demikian renungan harian Kristen saat teduh Minggu 4 Desember 2022 adalah Filipi 1:12-26 tentang kesaksian Paulus dalam Penjara dengan renungan ayat Bagiku Hidup Adalah Kristus, Mati adalah Keuntungan ((Flp 1:21).***

Sentimen: positif (98.5%)