Sentimen
Negatif (100%)
3 Des 2022 : 05.00
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Purwakarta

Viral Batal Nikah Karena Mahar Rumah, Ryan Dono Beri Klarifikasi dan Nangis Ungkap Bikin Resepsi Palsu

3 Des 2022 : 05.00 Views 2

Prfmnews.id Prfmnews.id Jenis Media: Nasional

Viral Batal Nikah Karena Mahar Rumah, Ryan Dono Beri Klarifikasi dan Nangis Ungkap Bikin Resepsi Palsu

PRFMNEWS – Baru-baru ini viral di TikTok kisah pria bernama Ryan Dono gagal menikah dengan calon mempelai wanita, Yessy pada H-3 pelaksanaan karena dituding menikahi perempuan lain.

Ryan Dono pun menyampaikan klarifikasi atas tudingan Yessy itu hingga viral di TikTok dan mengungkap alasan gagal menikah karena Yessy mendadak pada H-3 pernikahan meminta mahar atau mas kawin sertifikat rumah.

Bahkan Ryan Dono menangis saat bercerita ia dan keluarganya berinisiatif menggelar resepsi pernikahan palsu dengan menghadirkan saudara perempuan demi menutupi aib di balik alasan gagal menikah itu.

Baca Juga: Siap-siap Liga 1 Dilanjutkan, Mabes Polri dan Kementerian PUPR Cek 5 Stadion Ini

Klarifikasi Ryan Dono bahwa ia batal nikah karena Yessy tiba-tiba minta mahar sertifikat rumah pada H-3 pernikahan dan mengadakan resepsi palsu diungkapnya saat menjadi bintang tamu di acara Pagi-Pagi Ambyar TRANS TV.

Ryan Dono mengawali klarifikasinya dengan menceritakan bahwa ia dan Yessy sudah berpacaran selama 1,5 tahun hingga akhirnya memutuskan menikah.

Ia menuturkan, rencana pernikahan mereka dipersiapkan selama 5 bulan. Seluruh biaya seperti pembuatan undangan, foto prewedding, hingga persiapan acara hari H ditanggung olehnya.

Ryan Dono menyebut, rencana pernikahan mereka digelar pada 26 November 2022, namun tiba-tiba H-3 pelaksanaan, Yessy mengirim pesan WhatsApp (WA) menanyakan mahar sertifikat rumah.

Baca Juga: Seorang Perempuan di Padalarang Diduga Disiram Air Keras oleh Mantan Suami, Polisi Kejar Pelaku

Padahal sebelumnya, lanjut Ryan Dono, calon istrinya itu telah menyetujui diberi mahar berupa uang dan tidak pernah meminta rumah.

“Nggak ada, belum, nggak pernah sama sekali itu minta (sertifikat rumah) dijadikan mas kawin. Dia itu minta uang senilai tanggal, bulan, tahun (pelaksanaan pernikahan) yang dibikin buket bunga,” katanya, dikutip prfmnews.id dari kanal YouTube TRANS TV.

Ryan Dono menyatakan pula bahwa keluarga Yessy ternyata tidak menyebar 1.000 undangan pernikahan mereka ke tamu dari keluarga calon istrinya itu tanpa mengetahui alasan pastinya.

Sementara keluarga Ryan Dono sudah terlanjur menyebar 1.000 undangan ke tamu dari pihak keluarganya.

Oleh karena itu, meski batal menikahi Yessy, Ryan Dono dan orangtua memutuskan tetap menggelar resepsi palsu seolah-olah ia memang benar melangsungkan pernikahan.

Baca Juga: Manfaat Bawang Merah untuk Kolesterol, Berikut Cara Mengkonsumsinya Kata Dokter Ema Surya Pertiwi

Padahal Ryan Dono menuturkan bahwa mempelai wanita yang ada di resepsi settingan tersebut adalah saudaranya yang berasal dari Purwakarta.

Pada momen itulah ia mengaku tidak kuat dan sangat sedih namun tetap harus terlihat tegar di hadapan para tamu undangan demi membuat orangtuanya tenang dan bahagia.

“Saya nggak mau orangtua saya lihat saya diam terpuruk, tapi saya berusaha tetap tegar di depan tamu undangan di depan orangtua saya, tapi saya di belakang ini (sebenarnya) sakit,” ucap Ryan Dono sambil menangis yang kemudian coba ditenangkan oleh ibunya yang juga turut hadir jadi bintang tamu dalam acara tersebut.

Meski demikian, ia mengaku ikhlas dan tidak menaruh dendam kepada Yessy, walaupun seluruh akses komunikasi dengan mantan calon istrinya itu sudah diblokir.

Baca Juga: 2 Jenis Makanan yang Menurunkan Kolesterol Secara Alami, Kata dr Ema Surya Pertiwi

“Saya pribadi WA, Instagram nggak saya yang blokir, tapi dia yang blokir, di hati kecil saya, saya sayang, nggak ada dendam, meskipun dia menghina, saya sabar, diam,” ungkapnya.

Dengan berbesar hati, Ryan Dono pun tetap menyampaikan harapan agar Yessy tidak memusuhinya. Ia juga masih mendoakan agar Yessy mendapat jodoh yang lebih baik darinya.

“Buat saya pribadi, walau Yessy sudah mempermalukan saya ataupun keluarga saya, mengkhianati, saya tidak ada dendam sekecil apapun. Walau kita ketemu di jalan, jangan anggap saya musuh, doa terbaik untuk Yessy semoga sehat, panjang umur, dapat jodoh yang sesuai,” ucapnya.***

Sentimen: negatif (100%)