Sentimen
Positif (88%)
30 Nov 2022 : 12.27
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Surabaya, Pontianak

Partai Terkait

Jokowi: Silakan Siapa pun Tafsirkan soal Pemimpin "Rambut Putih"

30 Nov 2022 : 19.27 Views 3

Koran-Jakarta.com Koran-Jakarta.com Jenis Media: Nasional

Jokowi: Silakan Siapa pun Tafsirkan soal Pemimpin "Rambut Putih"

PONTIANAK - Presiden Joko Widodo mempersilakan siapa saja menafsirkan pernyataannya tentang pemimpin berambut putih.

"Ya ditafsirkan apa pun silakan, tetapi memang dalam orang bekerja, kalau sungguh-sungguh dan kerja keras, pasti akan memengaruhi fisiknya," kata Jokowi usai menghadiri acara Bahaupm Bide Bahana Tariu Borneo Bangkule Rajakng atau Temu Akbar Pasukan Merah di Rumah Radakng Pontianak, Kalimantan Barat, Selasa (29/11).

Jokowi menyinggung sosok calon pemimpin berambut putih saat menghadiri Gerakan Nusantara Bersatu di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Selatan, Sabtu (26/11).

Dalam kegiatan yang digelar kelompok relawan tersebut, Jokowi menilai bahwa calon pemimpin dengan rambut putih adalah sosok yang benar-benar memikirkan rakyat, berbeda dengan tokoh dengan wajah mengkilap dan tanpa kerutan.

"Termasuk juga rambut, karena mikirnya sangat keras untuk rakyat, maka bisa saja rambutnya jadi putih dan banyak yang rambutnya putih, seperti Hatta Rajasa, Ganjar Pranowo, termasuk Pak Prabowo Subianto, rambutnya juga agak putih, dan lainnya," tambah Jokowi menjawab pertanyaan wartawan di Pontianak.

Sebelumnya, dalam acara Gerakan Nusantara Bersatu di Stadion GBK, Sabtu, Jokowi menyampaikan pesan kepada ribuan relawan untuk memilih pemimpin yang sungguh-sungguh bekerja untuk rakyat Indonesia. Dia menilai kesungguhan pemimpin itu bisa dilihat dari tampilan fisiknya, seperti rambut dan perawatan wajah.

Baca Juga :

Capres Nasionalis-Religius Berpeluang 2024

"Perlu saya sampaikan. Perlu saya sampaikan, pemimpin, pemimpin yang mikirin rakyat itu kelihatan dari mukanya," kata Jokowi di GBK, Jakarta, Sabtu.

Pertama, menurut dia, seorang pemimpin yang memikirkan rakyat akan terlihat dari rambutnya. Dia menyinggung sosok 'rambut putih' yang disebutnya sebagai pemimpin yang memikirkan rakyat.

"Ada juga yang mikirin rakyat sampai rambutnya putih semua ada, ada itu," kata dia.

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi kembali mengingatkan bahwa pemimpin Indonesia ke depan harus menyadari keberagaman yang menjadi kekayaan dan kekuatan bangsa.

"Yang paling penting pemimpin Indonesia sekarang, ke depan, dan ke depannya lagi, siapa pun harus menyadari bahwa Indonesia ini beragam. Harus sadar mengenai keberagaman Indonesia yang berbeda-beda, yang beragam. Karena keberagaman itu adalah kekayaan besar bangsa," tegas Jokowi.

Presiden mengingatkan bangsa Indonesia adalah bangsa besar yang memiliki ratusan suku dan subsuku. Total suku di Indonesia, kata Jokowi, mencapai 714 suku.

Ia menyebutkan ada Suku Dayak, Suku Jawa, Suku Sunda, Suku Sasak, Suku Batak, dan selanjutnya sampai 714 suku.

Ciri Prabowo

Dalam kesempatan berbeda, Presiden Jokowi mengakui kalau Menteri Pertahanan Prabowo Subianto memang memiliki kerutan di wajah dan juga memiliki rambut putih layaknya kriteria calon pemimpin yang memikirkan rakyat, yang pernah diutarakannya.

Baca Juga :

Sudah Diduga Sebelumnya Hasil Survei Ini, PDIP Lebih Berpeluang Menang Jika Usung Ganjar Jadi Capres

"Tadi saya sudah sampaikan, sudah saya cek ke Pak Prabowo, apakah beliau memiliki kerutan di wajahnya, ternyata punya, kerutan wajahnya ada," kata Jokowi di Surabaya, Jawa Timur, Selasa.

Pernyataan itu disampaikan Jokowi usai meresmikan Asrama Mahasiswa Nusantara di Surabaya, Jawa Timur, yang dihadiri sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju, termasuk Menhan Prabowo Subianto.

Jokowi mengatakan dirinya juga telah mengecek apakah Prabowo memiliki rambut putih. "Kemudian saya cek rambutnya ternyata juga ada putihnya. Sebagian juga ada putihnya. Artinya seperti yang saya sampaikan itu," ujar Jokowi.


Redaktur : Sriyono

Penulis : Antara

Sentimen: positif (88.9%)