Sentimen
Negatif (76%)
29 Nov 2022 : 20.03
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Samarinda

Tokoh Terkait
Ismail Bolong

Ismail Bolong

Kabareskrim Polri bantah pernah diperiksa soal Ismail Bolong

30 Nov 2022 : 03.03 Views 3

Alinea.id Alinea.id Jenis Media: News

Kabareskrim Polri bantah pernah diperiksa soal Ismail Bolong

Sambo menyebut, Ismail juga sempat diperiksa saat itu. Bahkan, Kabareskrim Polri, Komjen Agus Andrianto turut diminta juga keterangannya.

“Iya sempet (Ismail dan Kabareskrim diperiksa),” ujarnya.

Terkait hal ini, Bareskrim Polri masih berencana untuk menetapkan status buron kepada Ismail Bolong atas pemanggilan yang tak kunjung diindahkan oleh mantan anggota Polres Samarinda itu. Pemanggilan ini tidak lepas dari perkara tambang ilegal di Kalimantan Timur.

Direktur Tindak Pidana Tertentu Bareskrim Polri Brigjen Pipit Rismanto mengatakan, hingga saat ini pun penyidik masih menunggu kedatangan Ismail yang seharusnya menjalani pemeriksaan. Apabila, dirinya tidak lagi kooperatif maka akan dimasukkan dalam Daftar Pencarian Orang (DPO) atau dinyatakan buron.

“Ya nanti kita liat kalau misalnya ngga kooperatif samsek kita lengkapi pembuktian nanti kita dpo-kan,” kata Pipit saat dikonfirmasi, Selasa (29/11).

Pipit menyebut, Ismail sendiri juga belum mengonfirmasi kehadirannya dalam pemeriksaan hari ini. Namun, penyidik akan menunggu selama satu hari ini.

“Ya kan hari ini kan namanya hari ini bisa sampe malam ya kan. Kita tunggu siapa tau dia konfirmasi mau datang ya,” ujar Pipit.

Pipit menyampaikan, penyidik tidak akan melakukan jemput paksa terhadap Ismail Bolong. Sebab, semenjak isu ini merebak, pihaknya tidak mengetahui keberadaan Ismail.

Namun, pencarian akan dilakukan terhadap Ismail. Warga setempat sudah ditanyakan soal keberadaan Ismail.

“Iya kan sejak viral video itu beliau tidak diketahui keberadaannya,” ucapnya.

Sentimen: negatif (76.2%)