Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: bandung, Cianjur
Kodiklat TNI AD Kirim Bantuan untuk Pengungsi Korban Gempa Cianjur
Pojoksatu.id Jenis Media: Nasional
POJOKSATU.id, BANDUNG – Kodiklat TNI AD mengirimkan bantuan untuk para pengungsi korban gempa Cianjur.
Pemberangkatan pendistribusian bantuan sosial dilepas langsung oleh Dankodiklatad, Letjen TNI Ignatius Yogo Triyono bersama sejumlah PJU Kodiklatad dan seluruh personel Militer dan PNS Kodiklatad yang diawali dengan doa bersama di Lapangan Upacara Kodiklatad Bandung.
“Bantuan ini kami kirim bagi warga Kabupaten Cianjur yang tengah membutuhkan,” jelasnya, Senin 28 November 2022.
Yogo Triyono menambahkan, masyarakat Cianjur saat ini masih membutuhkan bantuan, pasca gempa magnitudo 5,6 SR.
BACA: Zidam III/Siliwangi Gelar Pelayanan Kesehatan Gratis untuk Korban Gempa Cianjur
“Adapun bantuan yang dikirimkan berupa Sembako, mie instan, makanan ringan, obat-obatan, alat mandi, pakaian, selimut, sprei dan uang tunai yang nantinya akan diserahkan secara langsung kepada Kodim 0608/Cianjur,” jelasnya.
Dengan bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban dan bermanfaat bagi masyarakat Cianjur yang sedang tertimpa musibah.
“Semoga bermanfaat bagi masyarakat Cianjur, dan masyarakat Cianjur bangkit pasca gempa bumi Senin 21 November 2022 lalu,” pungkas Letjen TNI Yogo Triyono. (Arief/Pojoksatu)
Sentimen: positif (99.8%)