Sentimen
Informasi Tambahan
Agama: Islam
Kab/Kota: Palu
Tokoh Terkait
Munas XI KAHMI Pilih 9 Presidium Majelis Nasional 2022-2027, Ini Daftarnya
JPNN.com Jenis Media: Nasional
Minggu, 27 November 2022 – 10:36 WIB
Presidium KAHMI terpilih Ahmad Doli Kurnia. ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com
jpnn.com - PALU - Munas XI KAHMI Pilih 9 Presidium Majelis Nasional 2022-2027, Ini Daftarnya.
Musyawarah Nasional XI Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam (KAHMI) digelar di Palu, Sulawesi Tengah, 24 hingga 27 November 2022.
Munas XI KAHMI telah memilih sembilan presidium Majelis Nasional masa bakti 2022-2027.
"Munas kesebelas ini menjadi munas yang bersejarah karena untuk kali pertama keluarga besar KAHMI dan HMI melaksanakan pemilihannya menggunakan sistem electronic vote alias e-vote," kata Presidium KAHMI terpilih Ahmad Doli Kurnia saat menutup Munas di Palu, Minggu (27/11).
Sembilan presidium itu terpilih dari 38 nama calon presidium yang ditetapkan pimpinan sidang dan disepakati peserta Munas KAHMI.
Sebanyak 511 peserta penuh dari majelis wilayah, majelis daerah dan majelis perwakilan luar negeri menyalurkan suara dalam pemilihan tersebut.
Sembilan presidium terpilih didominasi oleh politikus berjumlah delapan orang dan satu orang dari unsur pengusaha.
Tidak ada perwakilan birokrat, akademisi dan profesional dalam komposisi presidium baru tersebut.
Munas XI KAHMI telah memilih sembilan presidium Majelis Nasional masa bakti 2022-2027. Berikut ini daftar namanya.
-
Sentimen: positif (57.1%)