Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Bogor, Sukabumi, Cianjur
Tokoh Terkait
Suharyanto
Pesan BNPB ke Warga: Lokasi Gempa Cianjur Bukan Tempat Wisata, TNI-Polri Tindak Tegas
Merdeka.com Jenis Media: Nasional
Merdeka.com - Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto meminta anggota Polri dan TNI untuk tidak segan memberi peringatan tegas kepada masyarakat yang menghalangi aksi penanggulangan gempa di Cianjur. Hal itu menyusul lalu lalang masyarakat tidak berkepentingan yang hanya ingin melihat lokasi terdampak bencana sebagai ajang wisata.
"Saya mengimbau kepada masyarakat yang tidak berkepentingan, tidak terdampak bencana sebagai korban mungkin tinggalnya di Kabupaten Bogor, Kabupaten Sukabumi dan di luar Cianjur, ini bencana bukan untuk dilihat dan tempat wisata, bencana ini sesuatu yang harus dipecahkan bersama dan kami imbau untuk Polres dan Kodim Cianjur untuk bertindak secara tegas," kata Suharyanto saat jumpa pers daring, Kamis (24/11).
Suharyanto meminta penertiban dilakukan secara humanis untuk memberikan penjelasan bahwa wilayah terdampak bencana bukan ajang tontonan. Sehingga, mereka yang tidak berkepentingan tidak mengganggu akses jalur bantuan.
"Tegas tetapi tetap humanis untuk memberikan penjelasan kepada kelompok masyarakat ini agar tidak mengganggu jalannya penangan secara keseluruhan," jelas Suharyanto.
2 dari 2 halaman
Sentimen: negatif (93.4%)