Sentimen
Negatif (50%)
25 Nov 2022 : 16.09
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor

Harga Tiket Kebun Raya Bogor 2022, Ini Cara Beli Online untuk Sabtu dan Minggu

25 Nov 2022 : 23.09 Views 3

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

Harga Tiket Kebun Raya Bogor 2022, Ini Cara Beli Online untuk Sabtu dan Minggu

AYOBOGOR.COM -- Ini adalah harga tiket Kebun Raya Bogor 2022. Silahkan pakai cara beli online untuk akhir pekan Sabtu dan Minggu.

Sebelum membahas harga tiket dan cara beli tiket Kebun Raya Bogor 2022 secara online, perlu diketahui Kebun Raya Bogor didirikan pada masa pemerintahan kolonial Belanda. Kebun Raya Bogor disebut boerderij buitenzorg atau tempat peristirahatan gubernur jendral.

Oleh karena itu Kebun Raya Bogor merupakan ruang terbuka hijau yang cocok buat wisata. Lantas berapa harga tiket dan cara beli tiket Kebun Raya Bogor 2022 secara online untuk akhir pekan Sabtu dan Minggu.

Tiap akhir pekan atau weekend Sabtu Minggu, banyak wisatawan manca maupun domestik berkunjung ke Kebun Raya Bogor. 

Kebun Raya Bogor luasnya sekitar 87 hektar terdiri dari beberapa area, antara lain Taman Nepenthes, Taman Meksiko, Taman Teijsmann, Taman Astrid, Taman Akuatik, dan Monumen Lady Raffles.

Kebun Raya Bogor beralamat di Jalan Ir. H. Juanda Nomor 13, Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat. Jam bukanya setiap hari pukul 08.00-16.00 WIB.

Perlu diketahui bahwa bunga Suweg atau Amorphophallus paeoniifolius baru saja mekar disekitar Rumah Kaca Anggrek Kebun Raya Bogor.

Dari 13 ribu jenis tanaman, Suweg merupakan salah satu tumbuhan yang hidup di Kebun Raya Bogor.

Langsung saja simak harga tiket dan cara beli tiket Kebun Raya Bogor 2022 secara online untuk akhir pekan Sabtu dan Minggu:

-Buka laman website kebunraya.id. Pilih "Tiket Bogor".

-Pilih jenis tiket yang dibutuhkan, mulai dari "Perorangan" hingga "Sepeda".

-Bila membawa kendaraan pribadi ke Kebun Raya Bogor, calon pengunjung wajib memesan tiket untuk kendaraan pribadi.

-Bila memilih "Perorangan", pengunjung akan diarahkan untuk membuat akun atau melakukan registrasi terlebih dahulu.

-Registrasi bisa memasukkan nama lengkap, alamat e-mail, nomor telepon, dan password (kata sandi).

-Selanjutnya calon pengunjung akan berlanjut ke laman pemesanan tiket. Pilih waktu kedatangan, sekaligus jenis dan jumlah tiket.

-Jika sudah selesai, pilih "Submit". Laman berikutnya adalah konfirmasi pemesanan tiket. Di sebelah kanan akan ada informasi metode pembayaran, salah satunya melalui aplikasi digital. Klik "QRIS". 

-Pengunjung dapat memindai kode QR untuk menyelesaikan pembayaran, dalam kurun waktu sekitar satu jam.

Pada hari biasa harga tiket mulai Rp 16.500 pada hari kerja bagi warga negara Indonesia (WNI) dan mulai Rp 16.500 bagi warga negara asing (WNA).

Pada akhir pekan atau weekend hari libur, mulai Rp 26.000 bagi WNI dan mulai Rp 26.500 bagi WNA.

Tarif masuk mobil atau kendaraan roda empat pada hari biasa mulai dari Rp 50.000, tarif masuk motor atau kendaraan roda dua mulai dari Rp 5.000, dan tarif masuk sepeda pada akhir pekan mulai dari 20.000.

Demikian harga tiket dan cara beli tiket Kebun Raya Bogor 2022 secara online Sabtu dan Minggu.

Sentimen: negatif (50%)