Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Cianjur
Kemenag anjurkan laksanakan salat Gaib untuk gempa Cianjur
Alinea.id Jenis Media: News
Di samping itu, Kemenag juga menerbitkan edaran Sekjen Kemenag tertanggal 23 November 2022, tentang Peduli Bencana Gempa Cianjur dan Bencana di Provinsi lainnya. Edaran ini bertujuan untuk menggalang donasi dari keluarga besar ASN Kementerian Agama, baik pusat maupun daerah.
Adapun edaran tersebut ditujukan kepada Pejabat Eselon I dan II pusat, para pimpinan Perguruan Tinggi Keagamaan Negeri (PTKN), Kepala Kanwil Kemenag Provinsi seluruh Indonesia, dan pegawai Kementerian Agama.
Berdasarkan data BNPB hingga Kamis (24/11) sore, tercatat korban meninggal menjadi 272 orang. Jumlah ini bertambah seiring dengan tim SAR gabungan yang menemukan korban meninggal dunia atas nama Nining (64).
Dari 272 korban, 165 jenazah telah berhasil diidentifikasi. Sementara, 107 jenazah lainnya masih terus dicari identitasnya.
Kemudian, BNPB juga mencatat jumlah korban luka-luka sebanyak 2.046, dan warga mengungsi menjadi 62.545 orang. Lalu, 56.311 rumah rusak akibat gempa, perinciannya 22.267 rumah rusak berat, 11.836 rumah rusak sedang, dan 22.208 rumah rusak ringan.
Sentimen: negatif (99.4%)