Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: TransJakarta, BUMD
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Sudirman Said Dikabarkan Mundur dari Komut Transjakarta, Pemprov DKI Angkat Bicara
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
23 November 2022 21:39 WIB
Beredar kabar yang menyebutkan Sudirman Said mundur dari Komut Transjakarta.
Sudirman Said. (Instagram @pak.sudirman.said)
JAKARTA, JITUNEWS.COM - Beredar kabar yang menyebutkan mantan Menteri ESDM, Sudirman Said mundur dari jabatan Komisaris Utama (Komut) PT Transjakarta seusai mengaku bakal fokus membantu pencalonan Anies Baswedan di Pilpres 2024.
Menanggapi hal tersebut, Kepala Badan Pembinaan (BP) BUMD DKI Jakarta, Fitria Rahadiani mengatakan, Sudirman Said masih menjadi Komut PT Transjakarta.
"Masih Komut. Kita Enggak ngomongin non aktif atau aktif ya. Kalau Undang-Undang PT bilang selama belum ada persetujuan RUPS ya masih Komut," terang dia, dilansir CNNIndonesia.com, Rabu (23/11/2022).
Bocorkan Alasan Deklarasi Koalisi Pengusung Anies Batal, PKS: Enggak Boleh Ada Pemodal Besar Menguasai Kita
Pada kesempatan itu, dia mengatakan sososk pengganti Sudirman Said akan dibahas dan diputuskan dalam RUPS.
Sebelumnya, Sudirman Said mengaku akan mundur dari Komut Transjakarta karena hendak membantu Anies Baswedan di Pilpres 2024.
"Daam waktu mendatang kemungkinan saya akan lebih banyak membantu Pak Anies Basedan dalam persiapan Pemilu 2024," kata dia.
Soal Pertemuan Anies dan Gibran, Loyalis: Justru Said Abdullah Pemecah Belah BangsaSentimen: negatif (95.5%)